DPRD Berharap Ekonomi Masyarakat Bisa Kembali Bangkit Pasca Pandemi

Jumat 19-08-2022,15:47 WIB
Editor : Radi Nurcahya

SINGAPARNA, RADARTASIK.COM - Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sopari Al-Ayubi SP mengaku bersyukur karena peringatan HUT RI ke-77 pada tahun ini bisa dirayakan dengan penuh suka cita dan penuh semangat oleh berbagi elemen masyarakat. Terlebih lagi pelaksanaannya bisa digelar secara meriah di ruangan terbuka. 

Oleh karena itulah Asep mengajak kepada masyarakat dan pemerintah daerah bisa bersama-sama pulih lebih cepat dari kondisi pademi dan bangkit lebih kuat dari sisi perekonomiannya.

Apalagi secara nasional seperti disampaikan Presiden Jokowi, pemerintah sangat optimis dalam hal surplus APBN, ketahanan pangan dan keamanan sosial. 

BACA JUGA:Istri Irjen Sambo Ditetapkan Sebagai Tersangka Pembunuhan Brigadir J

BACA JUGA: Sama Seperti Ferdy Sambo, Putri Candrawathi juga Terancam Hukuman Mati

Atas hal-hal positif dan optimis tersebut, Asep pun kembali mengajak seluruh komponen masyarakat Kabupaten Tasikmalaya terutama pemerintah daerah untuk lebih bersungguh-sungguh bisa pulih lebih cepat dari pandemi dan bangkit lebih kuat dari sisi ekonomi. 

"Pulih lebih cepat dalam penanganan pandemi Covid-19 ini boleh dibilang kita berhasil. Bahkan Indonesia menjadi salah satu negara yang berhasil bertahan dari dampak pandemi Covid-19," ungkapnya. 

Asep pun menyebut salah satu pertanda pulih lebih cepat dari pandemi tersebut adalah terbangunnya herd immunity atau kekebalan komunitas yang kuat dalam menghadapi pandemi Covid-19. 

BACA JUGA:Waduh, Pemerintah Pusat Memutus Anggaran Perbaikan Jalan, Bagaimana Pemkab Tasik Cari Solusinya?

"Salah satu faktor pulih lebih cepat itu salah satunya kita kuat menghadapi pandemi Covid-19, dengan kekebalan imun tubuh massal," tuturnya.

Namun demikian Asep tetap mengingatkan agar semua pihak, khususnya masyarakat tetap waspada dengan menjaga kesehatannya. 

Sementara itu terkait bangkit lebih kuat, Asep meminta semua pihak untuk tetap semangat dan  tidak berleha-leha bekerja untuk pemulihan ekonomi yang semakin kuat dan maju. 

BACA JUGA:Atap Bolong dan Banyak Kayu yang Jatuh ke Ruang Kelas, Siswa SDN Banjarwangi Kecamatan Salopa Belajar di Tenda

"Jadi kita harus bangkit dari bidang ekonomi, sosial, budaya kesehatan dan pendidikan. Kita berharap pulih dan bangkit dengan kekuatan jiwa raga kita. Seperti pahlawan dan pejuang kemerdekaan yang tidak mau mengalah dari penjajah untuk merdeka," ujarnya.

Kategori :