Gudang Distributor Makanan Terbakar

Selasa 01-02-2022,18:40 WIB
Reporter : tiko

Radartasik.com — Gudang distributor makanan PT. DKSH Wicaksana di Jalan Raya Karadenan Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin malam (31/01) terbakar. Api yang berkobar di dalam gudang diduga akibat korsleting listrik dan mengakibatkan barang-barang seisi gudang ludes dengan kerugian ditaksir 150 juta rupiah. 

Kapolsek Cibinong Kompol Bayu Tri Nugraha SE, SIK, MM membenarkan adanya informasi kebakaran tersebut. Pihaknya juga terjun ke lokasi setelah mendapat laporan dari salah seorang security, Rizky yang malam itu sedang melakukan patroli.  

“Kebakaran ini terjadi sekitar Pukul 18.30 WIB. Tadi kita sudah lakukan penanganan dengan melakukan pemadaman bersama Dinas Pemadam Kebakaran,” Ungkap Bayu dalam keterangan tertulis kepada radartasik.com, Selasa (1/2/2022).

Mantan Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota ini melanjutkan, saksi melihat kobaran api membakar tumpukan makanan ringan yang berada di pojokan gudang. Melihat kejadian tersebut , Rizky melapor ke Polsek Cibinong.  

Merespon kejadian tersebut, pihak polsek berkoordinasi dengan Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor dan segera ke lokasi. Berkat kesiapsiagaan petugas kepolisian dan pemadam kebakaran, api yang sudah menghanguskan sebagian gudang berhasil dijinakkan sehingga tak menjalar ke bagian lain.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Dan api benar-benar padam sekitar pukul 21.00 WIB. Hasil penyelidikan yang kita lakukan, penyebab kebakaran disinyalir akibat adanya korsleting arus listrik,” pungkasnya. (try/radartasik.com)
Tags :
Kategori :

Terkait