HOREEE.. Menpora Izinkan Liga 1 Dihadiri Penonton

Jumat 31-12-2021,20:30 WIB
Reporter : agustiana

radartasik.com  - Kabar baik untuk para pecinta sepak bola tanah air dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Indonesia, Zainudin Amali. Khususnya penonton setia Liga 1 2021-2022.

Menpora dan panitia penyelenggara Liga 1 2021-2022 tengah mencari solusi agar para pecinta bola bisa nonton langsung pertandingan.

Sejauh ini, rencana pertama uji coba kehadiran penonton akan segera dilakukan. Namun, ada syarat yang harus dipenuhi. 

Yakni stadion yang bisa dihadiri penonton harus yang memiliki fasilitas kursi tunggal atau single seat.

Zainuddin Amali menyebut untuk galaran uji coba Liga dengan penonton ini akan dilangsungkan pada putaran kedua Liga 1 mulai Kamis (06/01/22) nanti.

“Kini Liga 2 sudah selesai. Ada pun kerinduan penonton pada Liga 1 akan uji coba pada bergulirnya kembali tanggal 6 Januari,” ucap Amali kepada media, Jumat (31/12/21).

Diketahui saat ini, untuk gelaran kompetisi olahraga di Indonesia masih belum dapat dihadiri oleh penonton.

Hal tersebut usai Mendagri mengeluarkan Instruksi Mendagri nomor 3 tahun 2021 terkait pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat, sehingga kegiatan olahraga dilarang menghadirkan penonton.

Namun, Amali menyebut saat ini belum ada wacana untuk memperpanjang Inmendagri tersebut. Sehingga gelaran Liga 1 bakal dapat dihadiri penonton.

“Inmendagri berakhir pada tanggal 2 (Januari), bila tidak ada lagi aturan serupa saya rasa tanggal 6 bisa,” ucap Amali.

Namun, jika nanti ada Inmendagri baru pengganti Inmendagri yang lama, ia berharap PSSI dan PT LIB menyesuaikan diri.

“Namun bila ada Inmendagri lagi pasti PSSI dan LIB akan menyesuaikan dan mengikuti aturan,” tegasnya.

Diketahui, saat ini Liga 1 telah memasuki masa paruh musim. Liga akan kembali digelar pada 6 Januari 2022 di Bali. (pojoksatu)
Tags :
Kategori :

Terkait