Pemkab Sumedang Kembangkan Kompetensi ASN melalui bjb University

Rabu 15-09-2021,09:40 WIB
Reporter : agustiana

radartasik.com - bank bjb dan Pemerintah Kabupaten Sumedang sepakat bekerja sama mengembangkan kompetensi Aparata Sipil Negara (ASN) melalui bjb University.

Pelaksanaan kerja sama ini ditandai dengan penandatangan Kesepakatan Bersama (MoU) antara Bupati Sumedang Dr. H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M dengan Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi di Gedung Negara Sumedang, Selasa (14/09/21).

Sedangkan untuk hal yang bersifat teknis melalui Perjanjian Kerjasama yang ditandatangani oleh Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sumedang Drs. Endi Ruslan dengan Pemimpin bjb University Agus Supriyatna.

Dalam sambutannya, Bupati Sumedang berharap melalui pelatihan ini, ASN Pemkab Sumedang bisa responsif dan profesional dalam melayani masyarakat.

Melalui kolaborasi ini pula, ASN akan menambah pengetahuan dan pengalaman sehingga mereka memiliki competitive advantage atau nilai keunggulan dalam bersaing khususnya dalam menghadapi globalisasi.

Ia mengatakan lebih lanjut Sumedang memiliki konsep sendiri untuk membangun.

Pertama adalah fondasi, yaitu agama, budaya, teknologi.

Kedua, pola kolaboratif yaitu Pentahelix dengan mensinergikan akademisi, bisnis, komunitas, pemerintah, dan media.

Tags :
Kategori :

Terkait