Santri SMA Condong Tasik Peduli Sesama

Santri SMA Condong Tasik Peduli Sesama

TASIK - Santri SMA Terpadu Riyadlul Ulum Wadda'wah Condong angkatan ke-17 menggelar program Ramadan Berbagi sebagai game changer Covid-19, Minggu-Senin (2-3/5/2021).

Melalui program Ramadan Berbagi ini dibagikan sebanyak 140 paket sembako di Bunderan Bypas Mangkubumi Kota Tasikmalaya. Target penerimanya yakni pemulung dan anak jalanan. Paket sembako juga diberikan kepada masyarakat sekitar SMA Terpadu Riyadlul Ulum Wadda'wah Condong.

“Paket sembako dari santri ini diharapkan bisa meringankan sedikit beban atas dampak dari wabah Covid-19,” kata Ketua Pelaksana Kegiatan Rendi Saefulloh Yusuf kepada Radar, Selasa (4/5/2021).

Program sosial ini merupakan bentuk panggilan hati santri SMA Terpadu Riyadlul Ulum Wadda'wah Condong angkatan ke-17 untuk membantu sesama. Manfaatnya bisa meringankan beban di tengah pandemi.

“Kita 32 orang turun ke lapangan untuk membagikan sembako. Semoga membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di masa pandemi, khususnya di momen Ramadan seperti sekarang ini,” ujarnya.

Kegiatan positif ini, sambungnya, ingin tetap dilaksanakan meski masih dalam kondisi pandemi Covid-19. “Bersyukur, program paket sembako ini sudah kita laksanakan kedua kalinya,” katanya. (riz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: