HIPMI Kota Banjar: Jangan Sampai Perekonomian Lumpuh

HIPMI Kota Banjar: Jangan Sampai Perekonomian Lumpuh

BANJAR — Ketua HIPMI Kota Banjar Aep Saepul Hijbi mendorong Pemerintah Kota Banjar membangkitkan perekonomian setelah terdampak pandemi Covid-19. Salah satu upaya untuk itu, kata dia, yakni memberi insentif tambahan bagi pelaku usaha.


Ia mengatakan insenA­tif tambahan bagi paA­ra pelaku usaha nanA­tinya difokuskan unA­tuk kegiatan paA­dat karya. ”Insentif tamA­A­bahan itu saA­ngat diA­butuhkan peA­laku usaha agar pereA­koA­nomian di Kota Banjar berjalan dan terus meningkat,” kata dia kepada wartawan, Minggu (4/4/2021).


Kata dia, bagaimanapun sektor ekonomi harus tetap berjalan dan terus meningkat di masa pandemi Covid-19. Dia berharap pemerintah jangan hanya fokus dalam penanganan bidang kesehatan, sementara yang lain diabaikan.

“Justru ini harus beriringan. Jangan sampai perekonomian lumpuh. Karena dampaknya luar biasa, karena sampai saat ini masih terasa,” katanya.

Maka dari itu, lanjut dia, pemerintah daerah harus bisa mendorong dan membantu para pelaku usaha agar perekonomian di Kota Banjar bangkit. (nto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: