Kota Tasikmalaya Juara 1 Duta Dekranasda Jawa Barat, Kado Manis Jelang HUT ke-24

Kota Tasikmalaya Juara 1 Duta Dekranasda Jawa Barat, Kado Manis Jelang HUT ke-24

Perwakilan Kota Tasikmalaya, Salzha Aulia Putri dan Teuku Raya Mahesa, sukses meraih juara 1 Duta Dekranasda Jawa Barat di GMS Kota Bandung, Minggu 12 Oktober 2025. istimewa for radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kabar gembira datang dari ajang Pemilihan Duta Dekranasda Jawa Barat 2025 di Graha Manggala Siliwangi (GMS), Kota Bandung. 

Perwakilan Kota Tasikmalaya sukses meraih juara pertama, mengungguli peserta dari berbagai daerah di Provinsi Jawa Barat. 

Prestasi ini menjadi kebanggaan sekaligus kado terindah untuk peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 Kota Tasikmalaya.

Wakil Ketua Dekranasda Kota Tasikmalaya, Rani Permayani, menyampaikan rasa haru dan bangganya atas pencapaian tersebut. 

BACA JUGA:Komisi I DPRD Tasikmalaya Panggil Sekda Soal Aduan ASN ke Ombudsman

“Alhamdulillah, Kota Tasikmalaya juara 1 pemilihan Duta Dekranasda Jawa Barat. Ini kado terindah untuk HUT Kota Tasikmalaya yang ke-24,” ujar Rani penuh syukur, Minggu 12 Oktober 2025.

Menurutnya, keberhasilan ini tidak datang begitu saja, melainkan hasil dari kerja keras, semangat, dan kekompakan seluruh tim Dekranasda Kota Tasikmalaya. 

Sejak babak semifinal hingga grand final, tim telah menyiapkan diri dengan maksimal, memadukan antara pengetahuan tentang produk kriya lokal dan kepercayaan diri dalam mempromosikan potensi daerah.

“Terima kasih kepada seluruh tim yang telah berjuang tanpa kenal lelah. Mereka telah menampilkan yang terbaik, mulai dari mempersiapkan konsep, kostum, hingga performa panggung,” terang Rani.

BACA JUGA:Tabel Angsuran Terbaru KUR Mandiri 2025 Pinjaman Rp 100 Juta, Syarat dan Cara Pengajuan

"Doa dan dukungan dari masyarakat Kota Tasikmalaya juga menjadi energi besar dalam meraih hasil ini," sambungnya.

Ia menjelaskan, dalam ajang tersebut, para peserta memperkenalkan beragam produk unggulan khas Kota Tasikmalaya seperti batik khas Tasikmalaya, kelom geulis, tas mendong, tas anyaman bambu, kebaya bordir, dan payung geulis. 

Produk-produk ini tidak hanya menampilkan keindahan estetika, tetapi juga nilai budaya dan kearifan lokal yang sudah menjadi identitas Tasikmalaya.

Selain mengenalkan produk, para duta juga dilatih berbagai kemampuan penting seperti public speaking, wawasan tentang ekonomi kreatif, hingga etika berinteraksi. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait