Reginaldo: Napoli Jadi Ujian Karakter AS Roma di Bawah Ranieri
Claudio Ranieri --Tangkapan layar Instargram@officialasroma
RADAR TASIK.COM - Mantan pemain sepak bola Reginaldo menyebut bahwa pertandingan melawan Napoli akan menjadi ujian besar bagi AS Roma, terutama setelah menunjuk Claudio Ranieri sebagai pelatih.
Menurut Reginaldo, Ranieri memiliki keahlian dalam memotivasi pemain dan membangun kekompakan tim.
Berbicara di Radio Marte, Reginaldo mengakui Napoli sebagai tim yang kuat, tetapi Roma akan menjadi lawan yang sulit.
Ia percaya pergantian pelatih dari Ivan Juric ke Ranieri akan memunculkan reaksi positif dari para pemain.
“Napoli akan menghadapi lawan yang sulit, meskipun mereka punya segalanya untuk menang. Roma akan menjalani ujian karakter, terutama karena pergantian pelatih,” ungkap Reginaldo.
“Ranieri adalah pelatih yang sangat ahli dalam membangun mental pemain dan membuat tim bekerja sama dengan baik. Dia telah membuktikannya, termasuk saat menyelamatkan Cagliari dalam situasi sulit,” lanjutnya.
Reginaldo juga memuji kinerja Romelu Lukaku di Roma yang dinilainya sudah bekerja keras, baik dalam menyerang maupun bertahan.
Namun, ia mengingatkan Napoli untuk mewaspadai Matías Soulé, yang dianggapnya sebagai pemain berbahaya berkat kemampuan bermain di antara lini.
“Lukaku adalah penyerang yang sangat kuat, meski sering mendapat penjagaan ketat di Serie A. Dia selalu tahu cara mencetak gol dan akan terus melakukannya," ujarnya.
"Di sisi lain, Soulé memiliki kualitas luar biasa yang bisa menjadi ancaman serius bagi Napoli,” pungkas Reginaldo.
Conte dan Ranieri Sepakat Duel Napoli vs Roma Akan Sulit
Sementara itu, dilansir dari Tuttomercatoweb, pelatih Napoli, Antonio Conte, menyebut AS Roma sebagai tim berkualitas meski musim ini tampil di bawah ekspektasi.
Ia meminta timnya fokus penuh menghadapi tantangan besar ini dan menyoroti hubungan baiknya dengan Ranieri, yang ia hormati sebagai teman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber