28 Oktober, Hari Sumpah Pemuda. Kemenpora Gelar Acara Konser Sumpah Pemuda Ajang Menginpirasi Generasi Muda

28 Oktober, Hari Sumpah Pemuda. Kemenpora Gelar Acara Konser Sumpah Pemuda Ajang Menginpirasi Generasi Muda

Konser Hari Sumpah Pemuda dan Malam Penghargaan Pemuda Nasional --

RADARTASIK.COM - Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-96, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar acara spesial di Plaza Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah, pada Senin, 28 Oktober.

Mengusung tema Maju Bersama Indonesia Raya, acara konser sumpah pemuda ini dirancang untuk menginspirasi generasi muda melalui hiburan dan penghargaan.

Konser Sumpah Pemuda bukan sekadar perayaan biasa, tetapi momentum penting untuk mengingat kembali komitmen pemuda Indonesia terhadap persatuan dan kesatuan pada hari sumpah pemuda.

Tahun ini, acara konser sumpah pemuda ini diadakan dengan dua agenda utama: Konser Musik dan Malam Penghargaan Pemuda Nasional.

Kedua agenda ini membawa pesan penting tentang kebersamaan, kreativitas, dan semangat nasionalisme.

BACA JUGA:Memahami Kisi-Kisi dan Bobot Soal SKD CPNS 2024. Simak Penjelasannya!

Bagian pertama dari acara konser sumpah pemuda adalah konser musik yang dipersembahkan untuk generasi muda.

Dengan menghadirkan berbagai musisi ternama, Konser Sumpah Pemuda diharapkan menjadi momen penuh keceriaan dan kebersamaan.

Musik yang ditampilkan tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan energi positif dan inspirasi bagi pemuda Indonesia untuk terus maju dan berkarya.

Konser ini menjadi ajang untuk merayakan keberagaman musik Indonesia, dari pop hingga musik tradisional.

Tak hanya itu, para pengunjung juga akan disuguhkan dengan penampilan spesial yang menonjolkan kekayaan budaya Indonesia.

Musik tradisional yang dikemas dalam sentuhan modern diharapkan bisa menjadi daya tarik utama bagi semua kalangan.

Selain konser musik, agenda kedua yang tak kalah menarik adalah Malam Penghargaan Pemuda Nasional.

BACA JUGA:Daftar Negara Lolos Babak Kualifikasi Piala Asia U17 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: