Hasil Autopsi Liam Payne dan Fakta di Balik Tragedi Kematian Eks Personel One Direction

Hasil Autopsi Liam Payne dan Fakta di Balik Tragedi Kematian Eks Personel One Direction

Hasil autopsi Liam Payne --

RADARTASIK.COM - Kematian Liam Payne, mantan personel boyband terkenal One Direction, mengejutkan dunia.

Musisi yang sukses dengan karir solo ini ditemukan tewas setelah mengalami kecelakaan tragis di sebuah hotel di Buenos Aires, Argentina.

Kasus ini masih dalam penyelidikan polisi, namun hasil autopsi Liam Payneii awal telah memberikan beberapa gambaran tentang penyebab kematiannya.

Liam Payne dikabarkan meninggal dunia pada hari Rabu setelah terjatuh dari balkon kamar hotelnya.

BACA JUGA:Rest In Peace! Liam Payne Mantan Anggota Boyband One Direction Meninggal, Polisi Masih Melakukan Investigasi

Peristiwa ini terjadi secara tiba-tiba, dan otoritas setempat segera melakukan investigasi.

Berdasarkan keterangan dari Kantor Kejaksaan Pidana dan Permasyarakatan Nasional di Buenos Aires, dugaan awal penyebab kematian Payne adalah trauma berat dan pendarahan serius akibat jatuh dari ketinggian.

Aparat yang pertama kali tiba di lokasi menemukan beberapa zat di dalam kamar hotel Payne.

Penemuan ini membuka kemungkinan bahwa Payne mungkin telah mengonsumsi alkohol atau obat-obatan sebelum insiden terjadi.

Meskipun begitu, hasil pasti dari pemeriksaan forensik masih diperlukan untuk memastikan apakah faktor-faktor tersebut berperan dalam kecelakaan tragis ini.

Hasil Autopsi Liam Payne dan Penyebab Kematiannya

Hasil autopsi Liam Payne awal yang dilakukan oleh pihak berwenang memberikan keterangan yang lebih jelas mengenai penyebab kematian Liam Payne.

Menurut laporan, Payne mengalami fraktur tengkorak akibat benturan keras saat jatuh dari balkon.

Cedera tersebut sangat parah, menyebabkan kematiannya seketika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: