Yusuf-Hendro Dorong Gotong-Royong untuk Perbaikan Sarana Ibadah di Masyarakat, Emak-Emak Teriak Lanjutkan!!!

Yusuf-Hendro Dorong Gotong-Royong untuk Perbaikan Sarana Ibadah di Masyarakat, Emak-Emak Teriak Lanjutkan!!!

Pasangan Cawalkot-Cawawalkot Tasikmalaya Nomor Urut 3 H Muhammad Yusuf dan H Hendro Nugraha saat silaturahmi dan mengecek renovasi masjid di Kelurahan Cikalang Kecamatan Tawang, Selasa 8 Oktober 2024. rezza rizaldi / radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Pasangan Cawalkot-Cawawalkot Tasikmalaya Nomor Urut 3 H Muhammad Yusuf dan H Hendro Nugraha melaksanakan blusukan di 10 titik untuk meninjau renovasi masjid yang didukung oleh Gandara Group. 

Kegiatan ini juga menjadi kesempatan bagi mereka untuk bersilaturahmi dengan warga dan pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM).

Dalam pertemuan tersebut, pasangan dengan jargon “Yusro!!! Lanjutkan,” ini mengumpulkan masukan dari masyarakat, termasuk harapan untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur ke kampung-kampung. 

"Kami mendengar banyak harapan dari masyarakat, terutama untuk melanjutkan pembangunan yang sudah kami rintis," ungkap Yusuf saat ditemui disela meninjau pembangunan masjid di Kelurahan Cikalang, Selasa 8 Oktober 2024.

BACA JUGA:Santri Amanah Kembali Ukir Prestasi di Lomba Panahan Tradisional

"Kami berupaya agar sarana ibadah mereka lebih representatif, meskipun saat ini kami tidak menjabat. Kami berterima kasih kepada Gandara Group yang turut berkontribusi," sambungnya.

Yusuf menerangkan, banyak respon positif dari publik yang menginginkan pemerataan pembangunan. Ia menekankan pentingnya keadilan dalam infrastruktur di seluruh wilayah, tidak hanya di pusat kota. 

"Kami ingin memastikan aksesibilitas bagi warga di pinggiran kota, serta memberikan kesamarataan hak sebagai warga Kota Tasikmalaya dalam aspek pendidikan dan keagamaan," terangnya. 

Yusuf meminta dukungan dan doa dari masyarakat agar usaha mereka dalam Pilkada 2024 dapat berjalan lancar.

BACA JUGA:Kunjungan Imam Besar Masjid Nabawi ke Indonesia, Mempererat Hubungan Arab Saudi dan Indonesia

Di tengah renovasi masjid yang didukung oleh Gandara Group, Yusuf mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam gotong-royong agar masjid dapat segera selesai. 

Ia berharap partisipasi publik dalam mendirikan sarana ibadah dapat menghidupkan kembali budaya gotong-royong. 

"Semoga ini menjadi amal ibadah kita bersama dan mendatangkan berkah," harapnya.

Tokoh RW 03 Cikalang, Usep Saepulloh, menyampaikan rasa syukur mewakili masyarakat. Ia berharap masjid Al Ghoni menjadi lebih representatif dan nyaman untuk kegiatan ibadah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: