Sate Ayam Kampung Pak Dal, Kelezatan Tersembunyi di Wonosobo, Berlokasi di Gang Perkampungan Kertek

Sate Ayam Kampung Pak Dal, Kelezatan Tersembunyi di Wonosobo, Berlokasi di Gang Perkampungan Kertek

Sate Ayam Kampung Pak Dal, Kelezatan Tersembunyi di Wonosobo, Berlokasi di Gang Perkampungan Kertek.-Instagram/ny.rempong-

RADARTASIK.COM-Wisatawan yang berkunjung ke Wonosobo tidak hanya akan disuguhi pemandangan alam yang mempesona, tetapi juga pengalaman kuliner yang tak terlupakan.

Salah satu destinasi kuliner yang wajib dikunjungi adalah Sate Ayam Kampung Pak Dal, sebuah hidden gem yang terletak di Kecamatan Kertek.

Sate Ayam Kampung Pak Dal Salah satu spot kuliner yang telah lama eksis namun tetap populer di kalangan warga lokal.

Tempat ini dikenal sebagai salah satu warung makan legendaris di Wonosobo. Tidak hanya dikenal karena kelezatannya, tetapi juga karena lokasinya yang unik.

Terletak di tengah perkampungan Pandansari, Kecamatan Kertek, Kabupaten Wonosobo, rumah makan ini menawarkan pengalaman kuliner yang berbeda.

Untuk mencapai tempat ini, pengunjung harus berjalan kaki melewati sebuah gang yang sempit, tetapi jangan khawatir, papan nama besar akan membantu Anda menemukan tempat ini dengan mudah.

Baca juga: Duh! 21 Ibu Hamil di Setiawargi Kota Tasikmalaya Terkena Kekurangan Energi Kronis

Meskipun lokasinya tersembunyi, Sate Ayam Kampung Pak Dal sangat populer di kalangan masyarakat setempat.

Keberadaannya yang tersembunyi di balik gang perkampungan inilah yang membuatnya dianggap sebagai hidden gem.

Di rumah makan ini, pengunjung dapat menikmati berbagai pilihan sate seperti sate usus, sate kulit, dan tentu saja Sate Ayam Kampung yang menjadi menu andalan.

Daging ayam kampung yang digunakan terasa empuk, dengan bumbu yang meresap hingga ke dalam daging.

Sate ayam ini disajikan bersama dengan lontong, bumbu pedas, dan kuah opor yang kaya rasa.

Perpaduan antara sate ayam yang gurih, bumbu pedas yang menggigit, serta kuah opor yang kental menciptakan cita rasa yang sulit dilupakan.

Baca juga: Sopir Mengantuk, Dua Mobil Alami Tabrakan di Kabupaten Pangandaran, Penumpang Luka-Luka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: