Jelang Kick Off PERSIB Day, Bojan Hodak dapat Bocoran Kekuatan PSBS Biak dari Jupe, Ini Analisisnya

Jelang Kick Off PERSIB Day, Bojan Hodak dapat Bocoran Kekuatan PSBS Biak dari Jupe, Ini Analisisnya

Pelatih Persib Bojan Hodak saat menyampaikan keterangannya pada konferensi pers di Graha Persib, Kamis 8 Agustus 2024.-persib/barly isham-

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Pelatih Persib Bojan Hodak dapat bocoran kekuatan PSBS Biak jelang kick off pertandingan. Adapun, laga ini akan berlangsung pada Jumat 9 Agustus 2024 pukul 19.00 WIB.

Bojan Hodak mengakui PSBS Biak merupakan lawan yang harus diwaspadai Persib. Dia mengungkapkan telah melihat beberapa tayangan video terkait pertandingan tim asal Papua itu.

"Tentang PSBS Biak, saya melihat beberapa video. Saya memiliki beberapa informasi dari Yaya dan Jupe, orang lain memberi saya informasi dan kami memantau mereka," kata Bojan saat konferensi pers, Kamis 8 Agustus 2024.

Pelatih asal Kroasia itu telah mengetahui bahwa tim lawan merupakan Juara Liga 2 musim lalu. Kemudian, dia melihat PSBS dihuni oleh sederet pemain yang berkualitas.

BACA JUGA:Persib Bandung Kehilangan Satu Pemain Andalan Jelang Lawan PSBS Biak, Bojan Hodak Pastikan Dia Absen Lama

Menurutnya, PSBS mampu menampilkan permainan yang terorganisir serta bermain agresif.

"Mereka bermain cukup terorganisir, agresif, kadang bermain kasar tapi mereka mencoba memainkan yang menurut saya akan menjadi hal bagus untuk permainan yang bagus," lanjutnya.

Namun hal itu tidak menjadi alasan Persib Bandung untuk menyerah. Bermain di hadapan ribuan Bobotoh, Bojan memastikan seluruh pemain siap diturunkan pada laga perdana itu.

Bojan memastikan Marc Klok dan kawan-kawan sedang dalam motivasi yang tinggi jelang laga nanti malam. Dia menegaskan timnya akan mempertahankan 3 poin agar tetap berada di Bandung.

BACA JUGA:Olimpiade Paris 2024: Akhirnya Veddriq Leonardo Berikan Emas Pertama untuk Indonesia, Selamat dan Terima Kasih

Selain pemain lama yang siap bertempur, sederet pemain baru juga sudah tak sabar menjalani debutnya bersama Maung Bandung.

Pelatih berusia 53 tahun itu sangat senang legiun anyar menunjukkan atmosfer yang baik saat latihan dan persiapan menatap Liga.

Dia optimis dukungan yang diberikan Bobotoh di dalam stadion dapat menambah motivasi para pemain. Dia meminta kepada para pemain untuk mewaspadai kekuatan tim tamu apalagi sama-sama mengincar 3 poin.

Untuk itu, dia berharap Bobotoh dapat memberikan dukungan secara maksimal. Dengan hadirnya para pendukung stadion maka dapat menekan mental tim lawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber