Distributor Minyak Goreng Sam Sam 33 Kolaborasi dengan Tepung Tapioka R-33 Bantu UMKM Tasikmalaya

Distributor Minyak Goreng Sam Sam 33 Kolaborasi dengan Tepung Tapioka R-33 Bantu UMKM Tasikmalaya

Para penerima Minyak Goreng Premium Sam Sam 33 difoto bersama di Jalan Letnan Harun depan Terminal Tipe A Kota Tasikmalaya, Jumat 2 Agustus 2024. rezza rizaldi / radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Distributor Minyak Goreng Sawit Kemasan dan Curah, PT Mahiro Mitra Raharja kembali menggulirkan Jumat Berkah Mahiro.

Distributor minyak goreng sawit premium ini melakukan Jumat Berkah Mahiro berkolaborasi dengan distributor tunggal Tepung Tapioka merek R-33, PT Tajir Muda Nusantara.

Program ini digulirkan di lokasi sentra minyak goreng Mahiro Jalan Letnan Harun depan Terminal Tipe A Kota Tasikmalaya, Jumat 2 Agustus 2024 sore.

Jumat Berkah Mahiro kali ini terasa istimewa karena dihadiri Distributor Utama Minyak Goreng Sam Sam 33, PT Mitra Nabati Perkasa (MNP), sekaligus Dirut PT Tajir Muda Nusantara, Rudiansyah.

BACA JUGA:Sensasi Kopi Arabika Pesisir, Yuk Ah Merapat Ternyata Hadir di Cafe d Mangrove Dumaring

PT Tajir Muda Nusantara ini adalah distributor tunggal Tepung Tapioka merek R-33. Kedua perusahaan ini berkolaborasi untuk mendukung membantu UMKM di Tasikmalaya dan sekitarnya.

"Kami sepakat bekerja sama guna mendukung UMKM di Tasikmalaya dan sekitarnya dengan menjamin suplai bahan baku yang stabil, harga bersahabat, dan layanan antar," ujar Direktur PT Tajir Muda Nusantara, Rudiansyah.

Meski baru bergabung di pasar, Mahiro ini memiliki SDM berpengalaman dalam manajemennya, sehingga Rudiansyah optimis akan kerja sama ini untuk memajukan UMKM di Priangan Timur

Mereka menargetkan distribusi tepung tapioka ini mencapai seribu ton setiap bulan di wilayah Tasikmalaya dan sekitarnya.

BACA JUGA:Pengusaha Tasikmalaya Nyaris Kehilangan Rp 200 Juta Akibat Pencurian Pecah Kaca Mobil

"Melihat banyaknya pelaku industrinya, seharusnya kebutuhan untuk wilayah ini bisa mencapai 1000 ton per bulan," terang Rudiansyah.

Rudiansyah juga mengapresiasi langkah Mahiro yang tidak hanya berorientasi pada profit, tetapi juga menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat. 

Sementara itu, Direktur PT Mahiro Mitra Raharja, Herie Fajari, menyambut baik kepercayaan dari distributor tepung tapioka untuk memperluas bisnis mereka.

"Untuk menyambut kerja sama ini, kami sudah menyiapkan toko dan gudang penyimpanan stok tepung. Mudah-mudahan bisa membantu perkembangan UMKM di wilayah ini," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: