Persis Solo Kalahkan Persib 1-0, Laskar Sambernyawa Melaju ke Semifinal Piala Presiden 2024 Bersama Borneo FC

Persis Solo Kalahkan Persib 1-0, Laskar Sambernyawa Melaju ke Semifinal Piala Presiden 2024 Bersama Borneo FC

Persis Solo menang 1-0 atas Persib pada laga penutup Grup A Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 Juli 2024.-piala presiden 2024-

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Persis Solo berhasil mengalahkan Persib 1-0 pada laga penutup Grup A Piala Presiden 2024 yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 Juli 2024 malam.

Kemenangan atas Persib pada laga penutup itu mengantarkan Persis Solo melaju ke babak semifinal Piala Presiden 2024 menemani Borneo FC.

Persis Solo berhak mendapat tiket semifinal karena sudah mengoleksi empat poin dari tiga laga yang dijalani di Grup A.

Sementara itu, Persib Bandung gagal melaju ke babak semifinal lantaran hanya mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan.

BACA JUGA:LIVE Piala Presiden 2024, Persib Tertinggal 0-1 dari Persis Solo, Ramadhan Sananta Pecah Telur

Mampu mengalahkan tim tuan rumah menjadi modal Laskar Sambernyawa menatap laga semifinal Piala Presiden.

Persis Solo mendapat keuntungan yang besar di laga semifinal, sebab pertandingan digelar di kandang sendiri, Stadion Manahan Solo.

Momen penting pertandingan Persib vs Persis Solo

Cukup mengejutkan kekalahan tim tuan rumah pada laga penutup Grup A Piala Presiden. Apalagi, tim kebanggaan warga Bandung ini disaksikan ribuan Bobotoh yang memadati Stadion Si Jalak Harupat.

BACA JUGA:TERBARU Live Streaming Persib vs Persis Solo Kick Off 19.30 WIB Perebutan Tiket Semifinal Piala Presiden 2024

Sementara itu, lolosnya Persis ke babak berikutnya cukup mengejutkan apalagi tim di laga pembuka menelan kekalahan 0-2 dari Borneo FC.

Sangat menarik pertandingan kedua klub besar Liga Indonesia ini. Maung Bandung yang berstatus tim tuan rumah tampil menekan sejak awal pertandingan.

Peluang sudah tercipta pada menit 6 melalui Dimas Drajad. Pemain bernomor punggung 9 ini mendapat peluang di dalam kotak penalti namun upayanya masih bisa digagalkan lini pertahanan lawan.

Pada babak pertama, tidak terlalu banyak peluang yang tercipta. Gol Persis baru tercipta pada menit 20 melalui Ramadhan Sananta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber