Pasar Purbaratu Kota Tasikmalaya Masih Sepi, Pedagang Berharap Pejabat Borong Dagangan

Pasar Purbaratu Kota Tasikmalaya Masih Sepi, Pedagang Berharap Pejabat Borong Dagangan

Suasana Pasar Purbaratu Kota Tasikmalaya, kemarin Jumat 5 Juli 2024. ayu sabrina / radar tasikmalaya--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Warga Purbaratu Kota Tasikmalaya kini memiliki alternatif pasar tradisional selain Pasar Pancasila di Kecamatan Tawang.

Pasar Purbaratu, yang terletak di Jalan Ciwasmandi, Kelurahan Singkup, Kecamatan Purbaratu, memiliki 18 los dan 8 kios yang diisi oleh pedagang. 

Meskipun telah beroperasi selama sepekan, pasar ini masih sepi pengunjung. Ketika pejabat datang memantau lokasi, para pedagang dengan antusias menawarkan barang dagangan mereka untuk diborong.

“Alhamdulillah senang, kalau bisa sering-sering. Soalnya kami sudah 8 hari di sini. Ya gak ingin sepi ini terus-terusan. Kalau pada kesini (pejabat) ya borong lah, promosikan juga,” kata Rosi (29), seorang pedagang buah-buahan di Pasar Purbaratu, kemarin Jumat 5 Juli 2024.

BACA JUGA:Asep Goparullah Menunggu Petunjuk Yang Maha Kuasa, Soal Ikut Seleksi Terbuka Sekda Kota Tasikmalaya

Yesi Nurhayati (46), pedagang sembako di pasar tersebut, juga mengungkapkan hal serupa. Ia menyebutkan bahwa berjualan di tempat yang baru dibuka tersebut belum berhasil mendatangkan banyak pembeli.

“Yang beli ada sih, belum banyak. Baru satu dua yang datang,” tuturnya.

Komunitas pedagang di sana berencana untuk memperkenalkan Pasar Purbaratu kepada warga secara door to door.

“Nanti rencananya kita akan keliling ke se-Kecamatan Purbaratu. Ya, untuk mengenalkan bahwa kini sudah ada pasar yang lebih dekat daripada pasar lainnya,” tambahnya.

BACA JUGA:Kinerja Pantarlih Harus Diawasi, Bawaslu Kota Tasikmalaya Jangan Cuma Imbau Seremonial Saja

Kadiskoperindag UMKM Kota Tasikmalaya, Apep Yosa Firmansyah menyebutkan, Pasar Purbaratu akan digrand launching secara resmi pada pekan depan setelah Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgowansyah, kembali bertugas.

Para pedagang tidak akan diminta membayar retribusi hingga Desember 2024. Jangka waktu ini, kata Apep, harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mengenalkan Pasar Purbaratu kepada masyarakat, khususnya warga sekitar.

“Persaingan harga harus jadi nilai tambah untuk menarik ramai Pasar Purbaratu ini. Sebab kita punya Pasar Pancasila, Pasar Cikurubuk,” kata Apep.

“Sebagai salah satu bentuk insentif bagi kemajuan pertumbuhan Kota Tasikmalaya, Pemerintah Kota akan membebaskan retribusi pasar hingga tahun anggaran berakhir pada Desember 2024,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: