Pegi Setiawan Berganti Identitas, Ini Panggilan Tersangka Pembunuh Vina Cirebon Itu di Tempatnya Jadi Kuli

Pegi Setiawan Berganti Identitas, Ini Panggilan Tersangka Pembunuh Vina Cirebon Itu di Tempatnya Jadi Kuli

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Jules Abraham Abast. Foto: Disway--

"Jadi yang dapat kami konfirmasi disini adalah lokasi atau alamat yang merupakan kediaman berdiam dari saudara P," lanjutnya.

Pihaknya menyebut mengamankan beberapa barang bukti dalam penggeledahan itu.

BACA JUGA: Era Steven Zhang Berakhir, Inter Milan Jadi Klub Serie A Ketujuh yang Berada di Tangan Pemilik Amerika Serikat

BACA JUGA: Bus untuk Jemaah Haji Kota Tasikmalaya Dicek Dishub, Begini Kondisinya

"Penggeledahan dilakukan di kediaman yang ada di belakang, itu yang kita cari adalah bukti-bukti, bukti yang sekiranya dapat membantu membuat terang proses penyidikan yang sedang kita tangani," ujarnya.

"Karena sifatnya penyidikan, maka mohon maaf nanti belum bisa kita sampaikan, tentunya perkembangan-perkembangan ketika dianggap sudah dapat disampaikan ke publik nantinya yang membidangi daripada Kehumasan tentu akan menyampaikan ke rekan-rekan," sambungnya.

Dituturkannya, tiga orang yang salah satunya merupakan keluarga Pegi alias Perong.

"Tiga, tentunya pihak keluarga," bebernya.

Seorang tetangganya, Inah menyebutkan motor Perong telah disita polisi.

"Waktu dia diinterogasi kan pagi kesini lagi pas kejadian paginya motornya disita polisi," jelasnya.

Pegi disebutkan sebelum ke Bandung biasanya tinggal di Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon bersama neneknya.

"Rumah neneknya Pegi Setiawan, rumah neneknya," terangnya.

Perong disebut telah seminggu terakhir tinggal di Bandung bersama ayah kandungnya.

"Kalau di Bandung mah semingguan, ibunya yang cerita ke saya. Kerja sama bapaknya, bapak kandungnya disana sama istri yang muda," paparnya.

Sebelumnya, Pegi disebut ditangkap malam tadi di Bandung, Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: