Fabio Capello Beri Sinyal Scudetto Musim Ini Milik Inter Milan

Fabio Capello Beri Sinyal Scudetto Musim Ini Milik Inter Milan

Fabio Capello-Tangkapan Layar Twitter-

RADARTASIK.COM – Pelatih legendaris Fabio Capello beri sinyal Scudetto musim ini Milik Inter Milan usai mereka mengalahkan pesaing terdekat Juventus 1-0 di San Siro.

Setelah menyaksikan penampilan anak asuh Inzaghi dalam kemenangan melawan Juventus, Fabio Capello menegaskan bahwa dominasi dan kualitas Inter Milan menjadikan siapa pemenang Scudetto musim ini seharusnya tidak perlu dipertanyakan lagi.

Ia mencatat kemenangan tersebut sebagai pencapaian yang sangat berarti bagi Inter Milan yang tampil sangat dominan terutama di tengah lapangan.

Capello menyoroti keunggulan kualitas Calhanoglu dan gelandang Inter Milan lainnya yang membuat perbedaan dalam hasil akhir. 

BACA JUGA:Ini Kisaran Harga Durian Tasikmalaya Beserta Rasa dan Lokasi Penjualnya, Pecinta Durian Mari Simak!

Ia juga mencatat bahwa ketika kiper Szczesny menjadi pemain terbaik, hal itu menunjukkan Juventus terus mendapat tekanan dari Nerazzurri.

Dalam analisanya, Capello mengungkapkan kelemahan umum Juventus, yaitu permainan bola yang terlalu lambat dan jarang melakukan umpan vertikal langsung ke jantung pertahanan Inter Milan. 

Meskipun demikian, Capello percaya bahwa Juventus akan bermain dengan lebih tenang sekarang, karena mereka akan lolos ke Liga Champions musim depan tanpa kesulitan.

"Scudetto tidak pernah dipertanyakan, dan kali ini kita melihat superioritas Inter dalam kualitas dan kepribadian. Kemenangan ini sangat berarti bagi mereka," ujar Fabio Capello kepada La Gazzetta dello Sport. 

BACA JUGA:MURMER, Ini Harga Durian Tasikmalaya yang Rasanya Manis dan Bulatannya Besar, Tertarik Mencoba?

"Inter dominan di tengah lapangan. Keunggulan kualitas dari Calhanoglu dan gelandang lainnya membuat perbedaan," tambahnya.

"Jika Szczesny menjadi yang terbaik di lapangan untuk Juventus, itu berarti sesuatu... Secara umum, permainan bola Juventus terlalu lambat, dan sedikit bola yang dimainkan secara vertikal,” lanjutnya. 

“Namun, sekarang saya yakin Juventus akan bermain lebih tenang. Dan untuk lolos ke Liga Champions, mereka tidak akan mengalami masalah," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: La Gazzetta dello Sport