Kenapa David da Silva dan Nick Kuipers Absen Latihan Persib? Totalnya 5 Pemain Belum Bergabung
Para pemain Persib ikuti latihan perdana Persib di Stadion Persib, Rabu 10 Januari 2024. Foto: Persib--
Sedangkan Reky Rahayu absen latihan perdana Persib karena masa pemulihan pasca operasi lutut.
Secara umum, Bojan Hodak tidak ada masalah di hari perdana Persib latihan.
BACA JUGA: INI DIA! Nokia C200 Pro 5G 2024 Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah
BACA JUGA: Dengan Layar Super AMOLED Nokia Z3 2024 Hadir dan Rilis Tahun ini? Cek Infonya di Sini
Para pemain Persib, kata Bojan Hodak, saat latihan perdana tidak ada yang mengalami kelebihan berat badan dan bugar.
"Tidak ada yang kelebihan berat badan. Semuanya bagus," ujar Bojan Hodak.
Para pemain Persib mulai latihan pada pukul 16.00 WIB. Meski gerimis, para pemain semangat menjalani latihan sekitar 90 menit itu.
"Tadi hanya sesi latihan ringan karena saya kurang tahu berapa pemain yang baru tiba tadi malam,” ujar Bojan Hodak.
Bojan Hodak mengaku tak ingin langsung memberikan latihan berat saat latihan perdana Persib.
“Jadi saya tidak ingin langsung memberi latihan berat karena bisa membuat mereka cedera. Kami masih punya banyak waktu untuk menghadapi Persis Solo," ujar Bojan Hodak.
Latihan perdana Persib ini disiapkan untuk menghadapi laga melawan Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 pada pekan ke-24 atau pada 4 Februari 2024.
Selain menghadapi laga melawan Persis Solo, Persib juga akan melakukan 2 laga uji coba.
Laga uji coba Persib dilaksanakan sebelum laga melawan Persis Solo nanti.
Dua laga uji coba Persib antara lain uji coba di internal Persib dan laga uji coba melawan klub lain.
Laga uji coba internal Persib kemungkinan dilaksanakan akhir pekan ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: