Jelang laga Melawan AC Milan, Gasperini Tak Hanya Takut Pada Pulisic: Giroud Bisa Cetak Gol dari Sepak Pojok
Gian Piero Gasperini-Tangkapan Layar Instagram -
RADARTASIK.COM - Jelang pertandingan melawan AC Milan, Gian Piero Gasperini mengakui bahwa kekhawatiran timnya tidak hanya terfokus pada Christian Pulisic, namun juga menyoroti kemampuan Olivier Giroud dalam mencetak gol dari sepak pojok.
Saat tampil dalam konferensi pers, Gasperini menyebut bahwa dalam sepak bola, hasil imbang mungkin sering terjadi, tetapi dalam pertandingan besok melawan AC Milan, hanya satu tim harus keluar sebagai pemenang.
Ia menekankan bahwa mereka punya peluang yang sangat kecil untuk meraih gelar Scudetto dan trofi Eropa lainnya, sehingga Coppa Italia menjadi fokus utama mereka sebagai trofi yang paling dapat dicapai.
"Sepak bola mungkin adalah satu-satunya olahraga di mana hasil imbang bisa terjadi," kata Gasperini diktip dari Tuttomercato.
"Namun, besok harus ada pemenang; tidak ada kesempatan untuk hasil imbang. Melihat sulitnya meraih Scudetto dan trofi Eropa lainnya, Coppa Italia menjadi target yang paling dapat dicapai. Besok, kami akan bersaing untuk meraihnya," lanjutnya.
Ketika ditanya tentang calon lawanya AC Milan yang akan bermain I dpan endukungnya, pelatih Atalanta tersebut tidak hanya mengkhawatirkan Christian Pulisic, tetapi juga memberikan perhatian khusus pada pemain berpengalaman seperti Olivier Giroud.
Gasperini juga mencatat peristiwa sebulan sebelumnya, di mana Fikayo Tomori tampil gemilang, meskipun sayangnya ia tidak akan hadir dalam pertandingan malam itu dan mentoroti Giroud atas kontribusinya dalam mencetak gol melalui tendangan sudut dalam pertandingan sebelumnya.
" Saya tidak hanya takut pada Pulisic, ada beberapa pemain berharga yang bisa menjadi ancaman, bukan hanya di lini serang,” ujarnya.
“Saya ingat, sebulan lalu, Tomori mencatatkan namanya di kejuaraan, meskipun ia tidak akan hadir pada pertandingan Rabu malam ini, Giroud juga mencetak gol melawan kami melalui sepak pojok,” tambahnya.
“Setelah dua final dalam beberapa tahun terakhir, kami sangat memperhatikan Coppa Italia, karena itulah satu-satunya trofi yang bisa kami dekati," pungkasnya.
Berikut kemungkinan susunan pemain AC Milan vs Atalanta:
AC Milan 4-3-3
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber