2024 Harus Menjadi Tahun Scudetto Inter Milan Bersama Simone Inzaghi
simone Inzaghi-Tangkapan Layar Instagram -
RADARTASIK.COM - 2024 harus menjadi tahun scudetto Inter Milan bersama Simone Inzaghi mengingat penampilan Nerazurri hingga sejauh ini.
Dalam dua tahun pertama kepemimpinan Inzaghi di Inter Milan, ia berhasil memenangkan dua gelar Coppa Italia dan dua gelar Supercoppa Italiana.
Inzaghi juga membawa pendukung Inter Milan mengenang kejayaan mereka di Eropa setelah mencapai babak final Liga Champions musim lalu.
Namun, satu hal yang terus menjadi tantangan bagi Simone Inzaghi bersama Inter Milan adalah meraih Scudetto, sebuah mimpi yang sangat dekat namun seringkali menghilang di akhir musim.
BACA JUGA:Lautaro Martinez Pemain Paling Mahal di Serie A pada Awal Tahun 2024
Pada musim pertama kepemimpinan Simone Inzaghi, Nerazzurri difavoritkan untuk meraih scudetto, namun impian tersebut dicuri oleh AC Milan di akhir musim dengan selisih hanya dua poin.
Sedangkan pada musim kedua, Inter Milan tertinggal jauh, dengan selisih 18 poin dari Napoli yang akhirnya menjadi juara Liga Italia musim lalu.
Tiba di tahun 2024, semuanya tampak sangat berbeda bagi Inter Milan. Mereka unggul dua poin dari peringkat kedua Juventus setelah 18 pertandingan.
Yang lebih penting, berbeda dengan dua musim sebelumnya di mana Inter Milan sering kehilangan poin melawan tim yang lebih lemah, kali ini mereka tampil hampir tanpa kesalahan.
BACA JUGA:Dengan Kamera 200MP Nokia Xplus 2024 Merajai Pasar? Berikut Harga dan Spesifikasi Lengkapnya
Meraih Scudetto musim ini akan membuka pintu bagi Nerazzurri untuk mengeksploitasi keberadaan bintang-bintang mereka dan akan membuka jalan bagi mereka untuk kembali merajai Eropa.
Oleh karena itu, tidak ada target yang lebih penting bagi tim Simone Inzaghi pada musim ini selain mengangkat trofi liga pada bulan Mei mendatang.
Sementara itu, mantan pemain Massimo Orlando memberikan peringatan kepada Inter Milan bahwa mereka akan terus dikejar oleh Juventus, karena selisih kedua tim saat ini hanya berjarak dua poin.
Orlando merasa Inter Milan mulai merasa takut bahwa posisi mereka di puncak klasemen bisa tergeser oleh Juventus yang tidak pernah menyerah, terutama setelah hasil imbang melawan Genoa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber