BOBOTOH Harus Tahu, 5 Alasan Bojan Hodak Datangkan Kevin Mendoza ke Persib Meski Masih Ada Teja Paku Alam

BOBOTOH Harus Tahu, 5 Alasan Bojan Hodak Datangkan Kevin Mendoza ke Persib Meski Masih Ada Teja Paku Alam

Ini alasan Bojan Hodak datangkan Kevin Mendoza ke Persib meski masih ada Teja Paku Alam. Foto: Persib--

“Kami kebobolan cukup banyak dan kehilangan poin. Kami ingin setiap posisi memiliki pemain dengan kualitas terbaik,” kata Bojan Hodak lagi.

Adapun alasan keempat kenapa Bojan Hodak datangkan Kevin Mendoza karena Bojan Hodak sudah tahu kualitas kiper timnas Filipina ini. 

“Mengenai Kevin Mendoza, dia sudah bekerja sama dengan saya selama tiga tahun, dia merupakan salah satu pemain kunci di Kuala Lumpur hingga bisa melaju ke final Piala AFC,” ujar Bojan Hodak.

BACA JUGA: Derby Jateng, Pelatih PSS Sleman Siapkan Strategi Meredam Permainan Menyerang PSIS Semarang, Ini Kesiapannya

BACA JUGA: KEREN, Striker Utama Persib Jadi Player of The Month Oktober 2023, Jadi Modal Penting Hadapi PSM Makassar

Dengan demikian, Bojan Hodak sudah tahu banyak soal kiper yang kini didatangkannya ke Persib ini.


Terjawab alasan kenapa Persib kontrak kiper Timnas Filipina Kevin Ray Mendoza selama 18 bulan di Liga 1. Foto: Instagram/kevinraymendoza --

“Jadi tentunya salah satu penjaga gawang terbaik di regional ini dan juga salah satu penjaga gawang terbaik di Malaysia,” uja pelatih asal Kroasia ini. 

“Jadi menurut saya, bagus tim ini bisa memilikinya,” kata Bojan Hodak lagi.

Alasan kelima yaitu Kevin Mendoza pernah membawa Kuala Lumpur City FC juara.

Jadi Bojan Hodak sudah mengetahui kualitas Kevin Mendoza saat Bojan Hodak melatih Kuala Lumpur City FC, klub yang dilatihnya sebelum bergabung ke Persib Bandung. 

“Banyak kesuksesan yang diraih keduanya saat bekerja di klub yang sama salah satunya mengantarkan juara tim Ibu Kota, memenangkan piala tahun 2021,” tulis Liga Indonesia di lamannya.

Kevin Mendoza menjadi kekuatan tambahan Persib di lini penjaga gawang.

Kevin Mendoza dikontrak Persib hingga 18 bulan ke depan.

Sedangkan Teja Paku Alam dikontrak Persib hingga 2027.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: