Asah Keterampilan Berkendara, DAM Gelar Kompetisi Cari_Aman Skill Competition
DAM gelar Kompetisi Cari_Aman Skill Competition 2023 untuk asah keterampilan berkendara.-PT DAM-
Asah Keterampilan Berkendara, DAM Gelar Kompetisi Cari_Aman Skill Competition
BANDUNG, RADARTASIK.COM – PT Daya Adicipta Motora (DAM) menggelar Kompetisi Cari_Aman Skill Competition 2023.
Acara yang digelar Main Dealer Sepeda Motor dan Suku Cadang Sepeda Motor Honda di Jawa Barat ini untuk meningkatkan kemampuan beretika dan memprediksi bahaya bagi pengguna motor.
Kali ini peserta kompetisi terbagi dalam dua kategori. Pertama, komunitas dari perwakilan paguyuban di bawah binaan Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB) sebanyak 20 orang.
BACA JUGA: Produksi Sampah Kota Banjar Capai 50 Ton Per Hari, Kamisama Ubah Sampah Jadi Bernilai Ekonomis
BACA JUGA: Cek Disini! Spesifikasi Infinix Zero 30 5G dengan RAM 12GB dan Kamera 108MP Harga Murah
Kedua, perwakilan perusahaan yang pernah mengikuti pelatihan safety riding di DAM sebanyak 20 orang.
Kompetisi Safety Riding dilaksanakan di Gedung Safety Riding Center DAM, Bandung, pada hari Rabu 29 November 2023.
Demmy Firmansyah selaku Promotion Department Head DAM mengatakan Kompetisi Safety Riding ini tidak hanya menilai skill atau kemampuan peserta dalam mengendarai sepeda motor, melainkan fokus pada etika pengendara dan kemampuan memprediksi bahaya untuk mewujudkan aman berlalu lintas dan selamat di jalan raya.
Dia menegaskan kompetisi ini menilai kemampuan peserta dalam memahami safety riding dan keterampilan dalam memprediksi bahaya.
BACA JUGA: Beli Mobil Keren Palisade Signature Hemat Rp 30 Juta, Cek Fitur Canggihnya
Tes pertama dimulai dari sesi teori yang dilaksanakan melalui platform Quizizz secara online melalui smartphone peserta kompetisi.
Sementara tes kedua yaitu sesi praktik yang mengharuskan peserta kompetisi menggunakan motor dengan perlengkapan berkendara lengkap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: