Asyik, Persib Fokus Tambah Kecepatan Pemain untuk Liga 1, Profesionalitas Pemain Dapat Pujian

Asyik, Persib Fokus Tambah Kecepatan Pemain untuk Liga 1, Profesionalitas Pemain Dapat Pujian

Gelandang Persib Beckham Putra dan striker Persib Ciro Alves saat mengikuti latihan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis 16 November 2023. Foto: Persib--

Sejak Selasa 14 November 2023, Persib sudah mulai latihan bersama untuk menghadapi 4 laga sisa Persib di 2023.

Para pemain Persib lebih bugar setelah libur selama 5 hari. Hal itu dianggap bagus untuk menjalani laga-laga berat nantinya.

Saat ini Liga 1 2023/2024 dalam masa jeda komepetisi karena ada masa jeda internasional.

Pelatih Persib Bojan Hodak ingin para pemain Persib tak kehilangan ritme dan sentuhan permainan meski Liga 1 2023/2024 libur sementara waktu.

Di sisi lain, Persib tidak akan melaksanakan laga uji coba sehingga Bojan Hodak akan memilih melaksanakan gim internal Persib pada akhir pekan ini.

“Kami tidak akan melakukan uji coba dan kemungkinan hanya menggelar game internal antara kami,” ujar Bojan Hodak dilansir dari laman resmi Liga Indonesia. 

Dengan gim internal Persib, kata Bojan Hodak, para pemain Persib bisa mendapatkan kesempatan bertanding.

“Jadi semua 22 pemain bisa mendapatkan kesempatan bermain selama 90 menit,” ujar Bojan Hodak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: