PSIS Semarang Dekati Persib dan Borneo FC di Papan Atas, Ini Pesan CEO PSIS untuk Gian Zola dan Kawan-kawan

PSIS Semarang Dekati Persib dan Borneo FC di Papan Atas, Ini Pesan CEO PSIS untuk Gian Zola dan Kawan-kawan

PSIS Semarang dekati Persib dan Borneo FC di papan atas, ini pesan CEO PSIS untuk Gian Zola dan kawan-kawan.-psis-

PSIS Semarang Dekati Persib dan Borneo FC di Papan Atas, Ini Pesan CEO PSIS untuk Gian Zola dan Kawan-kawan

SEMARANG, RADARTASIK.COM - Berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor telak 4-0, PSIS Semarang mulai mendekati Persib dan Borneo FC di papan atas klasemen sementara Liga 1.

Hingga pekan ke-19 Liga 1, PSIS Semarang mampu masuk 4 besar klasemen sementara Liga 1.

Setelah mendapatkan tambahan 3 poin di laga terakhir, PSIS Semarang saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan perolehan 34 poin.

PSIS Semarang hanya terpaut satu angka dari Persib yang berada di peringkat kedua. Adapun dengan pemuncak klasemen Borneo FC, PSIS Semarang terpaut tujuan poin.

BACA JUGA:BCA Bantu 1.000 Sertifikasi Halal Gratis untuk UMKM, Simak Syarat dan Keutungannya!

Berhasil naik ke peringkat ketiga tentunya membuat suporter PSIS Semarang menjadi sumringah.

Apalagi, PSIS Semarang saat ini sedang berada di tren positif dengan mencatatkan tiga kemenangan dan satu kali hasil imbang di 4 pertandingan terakhir.

Mampu naik ke papan atas klasemen sementara Liga 1, CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi meminta para pemain dan official tim untuk tidak jemawa.

Lebih lanjut, Yoyok Sukawi mengingatkan pemain dan official PSIS Semarang untuk tidak sombong dan tetap bekerja keras dengan rendah hati di laga selanjutnya.

BACA JUGA:Buntut Pencopotan Atribut, Warga Ramai-Ramai Iklaskan Rumahnya untuk Baliho Ganjar

"Jalan masih panjang, habis ini masih ada laga berat lainnya menghadapi Persebaya akhir bulan nanti," ujar Yoyok Sukawi.

Yoyok Sukawi mengungkapkan perjalanan PSIS Semarang di Liga 1 masih cukup panjang. Kata dia, anak asuh Gilbert Agius itu tetap harus bekerja keras dan berdoa agar bisa menyelesaikan kompetisi dengan maksimal.

Walaupun ada libur kompetisi di jeda FIFA Match Day, Yoyok Sukawi mengungkapkan pemain PSIS tetap akan berlatih untuk persiapan menghadapi Persebaya akhir November 2023 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pt lib