Mau Tau Seputar Info Beasiswa JFLS? Yuk Ikuti Kegiatan JFLS Expo 2023, Ada Lomba Esai Tingkat SMA Juga

Mau Tau Seputar Info Beasiswa JFLS? Yuk Ikuti Kegiatan JFLS Expo 2023, Ada Lomba Esai Tingkat SMA Juga

Relawan JFLS Kabupaten Tasikmalaya 2022 sedang melakukan sosialisasi Beasiswa JFLS di SMK Al-Falah Tanjungjaya, Kamis 2 Juni 2022 lalu.-Suryadi/radartasik.disway.id-

Mau Tau Seputar Info Beasiswa JFLS? Yuk Ikuti Kegiatan JFLS Expo 2023, Ada Lomba Esai Tingkat SMA Juga

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Dinas Pendidikan Jawa Barat (Disdik Jabar) akan menggelar kegiatan Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) Expo 2023.

JFLS Expo 2023 merupakan rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk mensosialisasikan Beasiswa Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) yang menjadi program unggulan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Kegiatan JFLS Expo 2023 akan menyasar ke 27 kabupaten/kota yang ada di Jawa Barat.

Dengan demikian, warga Jawa Barat dapat turut berpartisipasi dan meramaikan kegiatan JFLS Expo 2023.

BACA JUGA:Sesumbar Calon Lawan Persib yang Ingin Sapu Bersih Laga Kandang, Yakin Siap Hadapi Gempuran David da Silva?

Melalui kegiatan JFLS Expo 2023, Disdik Jabar akan menginformasikan seputar mekanisme pendaftaran Beasiswa JFLS dan capaian JFLS dari tahun 2019 sampai 2023.

Tahun 2023 ini menjadi tahun kedua kegiatan JFLS Expo diselenggarakan. Untuk diketahui, JFLS Expo telah berlangsung sejak tahun 2022.

Melalui kegiatan JFLS Expo 2023, masyarakat akan diberikan informasi bahwa Beasiswa JFLS merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Perlu diketahui, Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) merupakan program beasiswa yang diberikan kepada warga Jawa Barat yang ingin/sedang menempuh pendidikan di jenjang D3, D4, S1, S2, dan S3.

BACA JUGA:MUDAH Cara Bedakan Sparepart Asli Daihatsu dengan Tiruan

Melansir akun Instagram JFLS, kegiatan JFLS Expo 2023 mengangkat tema kepemimpinan yang membangun dampak atau Leaders Build The 'IMPACT'.

IMPACT merupakan akronim dari 'Influence on Making changes and solving Problems through innovAtive and Collaborative acTion yang artinya pemimpin yang mampu membuat sebuah perubahan dan menyelesaikan permasalahan dengan inovasi dan kolaborasi.

Tujuan kegiatan JFLS Expo 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: