Panoramic Coffee Wisata Alam dan Kuliner Menarik di Lereng Anteng Bandung

Panoramic Coffee  Wisata Alam dan Kuliner Menarik di Lereng Anteng Bandung

Panoramic Coffee Wisata Alam dan Kuliner Menarik di Lereng Anteng Bandung - RADARTASIK.COM-Instagram @lerenganteng (2019)-

3. Kuliner Beragam di Lereng Anteng

Lereng Anteng bukan hanya tempat untuk menikmati kopi, tetapi juga surga bagi para pecinta kuliner. 

Menu-menu lezat tersedia di sini, mulai dari Indomie goreng, nasi goreng, kwetiaw, hingga makanan khas Indonesia seperti nasi ayam geprek, nasi bandeng balado, dan nasi liwet. 

Tidak hanya itu, ada juga camilan ringan seperti pisang goreng, lumpia udang, dan cireng untuk menemani waktu ngopi Anda.

BACA JUGA:Situ Cileunca Wisata Alam di Bandung Rekreasi di Danau dengan Suasana Sejuk Hinggal 10 Derajat Celsius

4. Tempat Nongkrong yang Nyaman

Lereng Anteng Bandung memiliki berbagai tempat duduk, mulai dari kursi, lesehan, hingga saung dengan tirai transparan yang memberikan privasi bagi pengunjung. 

Meskipun berada di luar ruangan, Anda tidak perlu khawatir kehujanan karena saungnya dilengkapi atap.

 Saung dengan tirai transparan ini memberikan pengalaman nongkrong yang unik, di mana Anda tetap bisa menikmati pemandangan alam meskipun berada di dalam saung.

BACA JUGA:Wisata Alam di Bandung Kawah Cibuni Rengganis Bandung Menikmati Relaksasi Mengusir Stres

5. Spot Foto Instagramable

Selain menikmati kopi dan kuliner lezat, Lereng Anteng juga merupakan surga bagi para penggemar fotografi. 

Terdapat banyak spot foto Instagramable di sekitar Lereng Anteng Bandung. 

Mulai dari jalanan yang dihiasi dengan payung dan lampion warna-warni hingga dekorasi lukisan yang menarik, setiap sudut Lereng Anteng adalah tempat yang sempurna untuk mengabadikan momen-momen indah selama berkunjung.

Berkunjung ke Lereng Anteng Bandung bukan hanya sekadar menikmati kopi dan makanan lezat, tetapi juga pengalaman mendalam yang menggabungkan keindahan alam, kenyamanan, dan cita rasa kuliner. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: