Kakek Luffy yang Jadi Wakil Laksamana Angkatan Laut di One Piece dan Dijuluki Garp si Tinju

Kakek Luffy yang Jadi Wakil Laksamana Angkatan Laut di One Piece dan Dijuluki Garp si Tinju

Wakil Laksamana Angkatan Laut, Monkey D. Garp dalam live action One Piece. Istimewa-tangkapan layar ponsel--

Kakek Luffy yang Jadi Wakil Laksamana Angkatan Laut di One Piece dan Dijuluki Garp si Tinju

RADARTASIK.COM - One Piece adalah manga dan anime yang dibuat oleh Eiichiro Oda. Seri ini sangat populer di seluruh dunia dan menceritakan petualangan Monkey D. Luffy, seorang bajak laut muda yang ingin menjadi Raja Bajak Laut dan menemukan harta legendaris yang disebut One Piece.

Cerita mengikuti perjalanan Luffy dan kru kapalnya, yang dikenal sebagai Topi Jerami, saat mereka mencari One Piece dan menghadapi berbagai tantangan, musuh, dan petualangan di berbagai pulau.

Selama perjalanannya, Luffy bertemu dengan berbagai karakter dan memperoleh kemampuan khusus dengan memakan Buah Iblis. Selain itu, ada beberapa anggota keluarganya yang muncul dalam cerita. Mereka adalah:

BACA JUGA:Terbaru, Pasien BPJS Cukup Tunjukkan NIK, Surat Rujukan Tidak Perlu Dibawa ke Rumah Sakit

- Monkey D. Dragon, ayah Luffy, adalah pemimpin Revolusioner.

- Monkey D. Garp, kakek Luffy, adalah seorang Wakil Laksamana Angkatan Laut.

- Portgas D. Ace, kakak Luffy, adalah anak dari Gol D. Roger.

- Sabo, juga kakak Luffy, adalah anggota Revolusioner.

BACA JUGA:Berkelas, Persib Borong 9 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Nomor 1 Jadi Top Skor 2 Kali Liga Indonesia

Mereka semua memiliki peran penting dalam narasi One Piece. Nah, artikel kali ini akan membahas soal Monkey D. Garp, kakek Luffy yang menjadi Wakil Laksamana Angkatan Laut.

Kakek Luffy ini mengambil jalan berbeda tak seperti anak dan cucu-cucunya yang menjadi bajak laut. Garp ini juga sudah muncul dalam One Piece live action yang sebulan lalu sudah tayang di platform streaming Netflix.

Profil

Monkey D. Garp adalah seorang karakter penting dalam cerita ini. Dia adalah salah seorang petinggi angkatan laut yang sangat kuat dan merupakan kakek dari Monkey D. Luffy, salah satu karakter utama dalam seri ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: