INI Penyebab Pendaftaran OVO Gagal, Simak Solusinya Dijamin Berhasil
Tampilan aplikasi OVO.-OVO-
INI Penyebab Pendaftaran OVO Gagal, Simak Solusinya Dijamin Berhasil
JAKARTA, RADARTASIK.COM - Bagi kamu yang akan melakukan pendaftaran OVO, simak langkah-langkah pendaftarannya agar berhasil!
Perlu diketahui, ada beberapa penyebab pendaftaran OVO gagal.
Faktor utama pendaftaran OVO gagal yaitu karena pendaftar tidak mendaftarkan nomor ponsel aktif dan email aktif di aplikasi OVO.
Nomor ponsel dan email aktif menjadi kunci utama keberhasilan pendaftaran OVO.
BACA JUGA:Perjalanan Surabaya Menuju Bandara Juanda Semakin Cepat Asal...
Hal itu karena nomor ponsel dan email aktif akan dibutuhkan untuk pengaksesan akun OVO.
Biar kamu tidak bingung, berikut ini syarat dan ketentuan nomor ponsel dan email pada pendaftaran OVO.
1. Pengguna OVO harus mendaftarkan nomor dan email aktif pada saat pendaftaran di aplikasi OVO.
2. Pendaftaran harus menggunakan nomor handphone aktif agar bisa menerima kode One Time Password (OTP).
BACA JUGA:Konser Dewa 19 di Tasikmalaya Juga Dimeriahkan Rossa, Tipe X, Rafael Duta Seblak dan Gofar Hilman
3. Nomor handphone yang aktif tersebut akan digunakan untuk pengaksesan akun OVO, transaksi pembayaran, top up saldo OVO Cash, komunikasi, dan untuk pengiriman informasi penting lainnya.
4. Pengguna OVO harus mendaftarkan email yang aktif.
5. Email yang aktif harus didaftarkan agar pengguna dapat menerima informasi penting seputar dompet digital OVO.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: ovo