Paolo Maldini Tertarik Datangkan Messi dari Kosovo ke AC Milan
Edon Zhegrova -Tangkapan Layar Instagram @edonzhegrova10-
RADARTASIK.COM - Paolo Maldini tertarik datangkan Messi dari Kosovo ke AC Milan yang saat ini bermain untuk klub Perancis Lilie.
Pemain berusia 24 tahun yang mendapat julukan Lionel Messi dari Kosovo pernah melakukan ujicoba di AC Milan pada tahun
2012 silam.
Dari 200 anak lebih yang mengikuti latihan di Rossoneri saat itu, Lionel Messi dari Kosovo ini lulus menjadi yang terbaik.
Banyak pengamat yang menganggapnya layak untuk bermain di klub besar walaupun musim ini hanya memiliki 4 gol dan 5 assist di Ligue 1 dan Coupe de France.
Nama pemain yang dikagumi oleh Paolo Maldini dan Ricky Massara tersebut adalah Edon Zhegrova.
BACA JUGA:KOMPAK 4 Bintang Persib Pergi, Akan Bermain di Surabaya Jelang Pramusim, Lho Ada Apa?
Zhegrova pernah bermain di Belgia dengan Standard Liège dan Saint-Truiden, kemudian pindah ke Swiss memperkuat Basel sebelum pada Januari 2022 memutuskan bermain di Lille sebagai pengganti Jonathan Ikone dengan harga 7 juta euro.
Gaya bermainnya cocok dengan skema Pioli 4-2-3-1, ia juga bisa bermain dengan formasi 4-3-3 dan bisa ditempatkan sebagai pemain sayap kanan atau kiri.
Pemain bertinggi 1,8 meter ini punya kemampuan individu di atas rata-rata dan sangat kuat menghadapi situasi satu lawan satu.
Julukan Messi Kosovo muncul karena Edon Zhegrova merupakan pemain sayap yang lebih suka memulai serangan dari kanan kemudian memotong masuk ke dalam kotak penalty lawan dengan menggunakan kemampuan dribelnya.
BACA JUGA:PENGUMUMAN Mulai 1 Juni 2023 PT KAI Berlakukan Gapeka 2023, Apa Itu? Simak Penjelasannya di Sini
Biaya untuk mendatangkanya ke San Siro juga cocok dengan kantong Rossoneri karena Lille hanya menghargainya sekitar €10-15 juta.
Tetapi, AC Milan akan mendapatkan saingan dari Lyon dan Napoli yang dikabarkan sudah mulai mendekatinya sejak tahun 2021 lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber