Proses Naturalisasi Rafael Struick dan Ivan Jenner Akhirnya Rampung, Skuad Timnas Indonesia Makin Solid
Proses naturalisasi Rafael Struick dan Ivan Jenner akhirnya rampung, skuad Timnas Indonesia makin solid.-pssi-
JAKARTA, RADARTASIK.COM - Proses naturalisasi Rafael Struick dan Ivar Jenner akhirnya rampung.
Rafael Struick dan Ivar Jenner resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Rampungnya proses naturalisasi Rafael Struick dan Ivar Jenner diumumkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada Senin 22 Mei 2023.
Erick Thohir mengatakan bahwa Rafael Struick dan Ivar Jenner telah menjalani proses pengambilan sumpah kewarganegaraan.
BACA JUGA:DAFTAR Skuad Mewah Persib Bandung Musim Depan Menjelma Jadi The Dream Team 3.0, Ini Nama-namanya
"Alhamdulillah Struick dan Jenner sudah menjalani prosesi pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta," ujarnya, Senin 22 Mei 2023.
Erick Thohir menambahkan, kehadiran dua pemain naturalisasi itu diharapkan dapat menambah kekuatan Timnas Indonesia.
Erick berharap, Rafael Struick dan Ivar Jenner bisa menularkan ilmu dan pengalamannya kepada para pemain Timnas Indonesia.
Menurut Erick, masuknya Rafael Struick dan Ivar Jenner akan membuat persaingan di skuad Timnas Indonesia makin kompetitif.
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Disnaker Kota Bandung Buka Pelatihan Digital Marketing, Buruan Daftar
Erick menilai hal itu sebagai langkah positif demi menciptakan skuad Timnas Indonesia yang berkualitas.
"Para pemain lain tentu akan semakin termotivasi untuk bersaing secara sehat, meningkatkan kemampuan agar dipilih menjadi bagian dari skuad garuda," tuturnya.
Selain itu, Erick menyampaikan bahwa PSSI saat ini tengah merampungkan finalisasi kepindahan dua pemain itu dari Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).
Ia berharap proses kepindahan Struick dan Jenner segera terealisasi secepat mungkin agar kedua pemain itu bisa bergabung memperkuat Timnas Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pssi