Detik-Detik Bus Warna Merah Terjun ke Jurang Tanpa Sopir, Teriakan Histeris Diduga dari Suara Penumpang

Detik-Detik Bus Warna Merah Terjun ke Jurang Tanpa Sopir, Teriakan Histeris Diduga dari Suara Penumpang

Detik-detik bus warna merah meluncur terjun ke jurang di Guci Tegal Jawa Tengah.-Foto: tangkapanlayar/ dok video amatir-

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Detik-detik bus warna merah terjun ke jurang tanpa sopir. Dari informasi yang dihimpun, bus warna merah tersebut membawa penumpang dari Tangerang Selatan Banten yang membawa sekitar 50 orang penumpang dewasa dan beberapa anak.

Lokasi kejadian bus warna merah terjun ke jurang tersebut berada di dekat are parkit tempat wisata Guci Tegal Jawa Tengah.

Terdengar suara teriakan histeris diduga dari suara penumpang yang sudah berada di dalam bus.

BACA JUGA:BURUAN Mandiri Utama Finance Buka Lowongan Kerja di Tasik untuk 4 Posisi, Cek di Sini Kualifikasinya

Bus yang hendak meninggalkan lokasi tersebut mesinnya sudah dinyalakan, namun sopir bus masih berada di luar. Diduga bus jalan tanpa sopir meskipun ada pengganjal di bawah ban.

Sebuah video amatir beredar tanpa sengaja merekam sebuah bus warna merah tak terkendali terjun ke jurang. Orang-orang histeris melihat kejadian tersebut.

Hingga berita ini ditulis belum diketahui aa nama bus tersebut, namun sejumlah orang menyebutkan bila kejadian tersbut lokasinya ada jurang Guci Tegal.

BACA JUGA:Ternyata Ini Lokasi Jurang Tempat Bus Warna Merah Kecelakaan, Tak Terkendali Guling-Guling

Dilihat dari video yang berdurasi 29 detik tersebut, nampak bus berwarna merah meluncur dari arah atas denga bagasi bus terbuka.

Diduga bus sedang menurunkan penumpang yang hendak berwisata ke Guci di Tegal. Ini terlihat dari bagasi bus yang terbuka dan terlihat tas-tas milik penumpang berada di bagasi.

Bus berwarna merah tersebut terlihat meluncur tak terkendali. Kemudian oleng ke sebelah kiri, dan masuk berguling-guling ke dalam jurang. Nampak orang-orang berlarian untuk menolong bus tersebut.

BACA JUGA:Dajjal Kalah Sadis dengan Ya’juj dan Ma’juj , Begini Kesadisan Makhluk Tanda Kiamat Itu

Bahan beberapa dari orang yang berlari menuju bus tersebut terdengar histeris. 

Sebelum jatuh ke dalam jurang, bus berwarna merah tersebut nampak menabrak sebuah warung yang menggunakan tenda yang berada di pinggir tebing jurang tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: