Ke Jakarta Naik Bus dari Tasik Memang Nyaman di Pool Bus, Kalau di Terminal Takut dan Seram!
Suasana aman, nyaman di salah satu pool bus dari Tasik.-Foto:tangkapanlayar/dok budiman-
KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Penumpang yang ingin naik bus dari TASIK mengaku lebih memilih datang ke pool.
Mereka rata-rata mengungkapkan hal sama yakni mengaku lebih nyaman naik bus dari Tasik melalui pool.
Nyaman misalnya informasi keberangkatan bus dari Tasik lebih mudah diperoleh dan pasti.
BACA JUGA:Mau Sewa Armada Milik Perusaan Bus dari Ciamis, Ini Dia Spesifkasinya yang Super Lengkap
Lalu suasana pool juga kalau harus menunggu lama lebih aman dibandingkan menunggu di terminal.
Fasilitas pendukung seperti toilet, minimarket, mushola juga jaringan internet memanjakan para penumpang.
Jadinya pool-pool bus di Kota Tasikmalaya keramaiannya mengalahkan terminal kelas Tipe A yang ada di Indihiang.
BACA JUGA:Segera Datang Pemain Sayap Baru Persib Setelah Ryan Kurnia, Masih Muda, Usianya di Bawah 28 Tahun
Di pool para calon penumpang tidak terganggu dengan calo-calo yang menawarkan jasa untuk trayek-trayek bus.
Penumpang juga tidak takut jadi korban kejahatan misalnya copet. Sebab keamanan di pool cukup baik dengan adanya security internal dan pantauan CCTV.
Masuk ke pool juga gratis. Beda kalau ke terminal harus bayar uajg peron. Walau jumlahnya uang kecil tetapi cukup membuat tidak nyaman.
BACA JUGA:Malam Ini Tasikmalaya Berawan, Gerhana Bulan Penumbra Kemungkinan Tidak Terlihat
“Apalagi kalau sedang terburu-buru dan tidak tersedia uang kecil. Terus petugasnya juga kurang friendly,” begitu pengakuan Dani, warga Tasik tetang pool bus.
Dani bercerita, saat saudaranya dari Jakarta naik bus dari Tasik diwanti-wanti jangan turun di terminal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: