Doa dan Harapan Pemain Senior Persib terhadap Timnas U-22 Indonesia: Jangan Ada Kata Spesialis Runner-up

Doa dan Harapan Pemain Senior Persib terhadap Timnas U-22 Indonesia: Jangan Ada Kata Spesialis Runner-up

Logo Persib. Foto: Persib--


Pemain muda Persib Beckham Putra saat membela timnas U-22 Indonesia SEA Games 2023. Foto: PSSI--

“Karena ini pertandingan pertama maka tim yang bermain pasti juga masih belum lepas mainnya,” ujarnya. 

“Syukurlah setelah gol pertama Marselino, permainan anak-anak mulai berubah dan hasilnya 2 gol tambahan untuk timnas U-22 Indonesia” ujar Zainudin Amali.

BACA JUGA: Link Download GTA San Andreas for PC, Banyak Fitur Terbaru, Begini Cara Unduhnya

Zainudin Amali sempat bertemu dengan para pemain untuk memberikan motivasi. Apalagi pertandingan perdana di turnamen ini menjadi batu loncatan pertama untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya.

“Tadi saat briefing pemain di hotel saya sudah sampaikan kepada anak-anak bahwa pertandingan sore ini akan menentukan pertandingan berikutnya,” ujar Zainudin Amali.

“Makanya pertandingan lawan Filipina ini harus dianggap sebagai pertandingan final,” kata dia menambahkan. 

“Semoga untuk pertandingan berikutnya akan semakin baik. Mohon doa dan dukungan dari seluruh rakyat Indonesia untuk skuat timnas kita” tutup Zainudin Amali.

Di laga berikutnya, Timnas U-22 Indonesia akan melanjutkan perjuangan di fase Grup A pada SEA Games 2023 ini. 

Garuda Muda akan menghadapi Myanmar, Timor Leste dan tuan rumah Kamboja. 

“Pertandingan selanjutnya akan mempertemukan skuat Garuda Nusantara kontra Myanmar pada 4 Mei 2023 mendatang,” tulis PSSI.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: