Nanti Malam Jangan Lupa Matikan Lampu Ya 1 Jam Saja

Nanti Malam Jangan Lupa Matikan Lampu Ya 1 Jam Saja

Nanti malam gerakan matikan lampu di rumah cuma 1 jam saja.-foto:tangkapanlayar/dok dlh_jabar-

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Nanti malam Sabtu 25 Maret 2023, jangan lupa matikan lampu ya, 1 jam saja sudah cukup untuk mendukung gerakan Earth Hour.

Earth Hour pertama kali dilaksanakan pada tahun 2007 lalu, di Kota Sydney Australia. Pada saat itu sekitar 2.2 juta orang penduduk di sana berpartisipasi dengan memadamkan semua lampu yang tidak diperlukan.

Kemudian pada tahun selanjutnya, Earth Hour mulai meluas ke beberapa kota yang ada di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Tahun ini Earth Hour dilaksanakan tanggal 25 Maret 2023.

Yuk kita ikuti kegiatan ini cuma dengan 1 jam atau 60 menit saja, mulai Pukul 20.30 sampai dengan Pukul 21.30 kita matikan lampu yang ada di rumah kita, di tempat kerja, di gedung-gedung atai di tempat lainnya.

BACA JUGA:Apakah Kamu Islam KTP Doang? Yuk Tes di Link Ujian Muslim Sejati Google form

Kamu juga perlu tahu ni, setiap 1 juta orang berpartisipasi mematikan lampu pada saat Earth Hour maka dapt menekan 267 ton emisi karbondioksida.

Setiap 1 juta orang ikut serta mematikan listrik hanya dalam waktu 60 menit saja.

Kita bisa menghemat energi dan dapt digunakan untuk memenuhi kebutuhan listrik di 900 desa dan menyediakan oksigen untuk 534 orang.

Sebuah lampu dengan ukuran 10 watt, menghasilkan 9,51 gram CO2 atau karbondioksida. Sedangkan dalam rumah kita saja ada lebih dari satu lmapu. Nah, kebayang banget kan berapa banyak kita sudah mengurangi karbondioksida.

BACA JUGA:Air Mata Pengantin Hingga Selendang Mayang Minuman Nusantara yang cocok untuk Berpuka Puasa

Jadi jangan lupa malam ini ua, matikan lamu 1 jam saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: