Bukti Istri Setia, Joana Sanz Kunjungi Dani Alves di Penjara: Saya Tidak Akan Meninggalkannya di Saat Terburuk

Bukti Istri Setia, Joana Sanz Kunjungi Dani Alves di Penjara: Saya Tidak Akan Meninggalkannya di Saat Terburuk

Joana Sanz-Tangkapan layar Twitter-

RADARTASIK.COM - Bukti istri setia, Joana Sanz kunjungi Dani Alves di penjara dan mengatakan “Saya tidak akan meninggalkannya di saat terburuk dalam hidupnya”.

Joana Sanz pergi ke penjara untuk melihat Dani Alve setelah 17 hari di balik jeruji besi.

Dani Alves telah dipenjara sejak 20 Januari dan berada di penjara tanpa jaminan menunggu persidangan setelah dituduh melakukan pelecehan seksual yang dilakukan di klub malam Sutton di Barcelona. 

Setelah sempat menolak kunjungan istrinya, akhirnya Joana Sanz datang menjenguknya di Penjara Brians 2.

BACA JUGA:Ozzy Osbourne Memenangkan Grammy Lagi Setelah 30 Tahun Lewat Lagu Patient Number 9

Di akhir kunjungan, Joana diinterogasi oleh pers dan meskipun dia menolak menjawab, dia mengakui bahwa dia tidak akan meninggalkan suaminyanya sendirian di "momen terburuk dalam hidupnya".

"Saya tidak akan meninggalkannya di saat terburuk dalam hidupnya," kata Joana Sanz dikutip dari Marca.

Joana Sanz ditemani oleh Bruno Brasil, teman Dani Alves, yang juga menemani mantan pemain Pumas yang datang ke klub pada malam kejadian itu.

Dani Alves yang berusia 39 tahun itu berada di penjara Brians 2, ia berbagi sel dengan seorang tahanan Brasil bernama Coutinho.

BACA JUGA:Pathaan yang Dibintangi oleh Shah Rukh Khan Jadi film Bollywood Berpenghasilan Tertinggi

Mantab bek Barcelona ini diketahui menelepon istrinya Joana Sanz dari penjara.

'El programa de Ana Rosa' dari Telecinco mengungkapkan detail percakapan telepon antara Dani Alves dan istrinya saat itu.

"Joana Sanz memintanya untuk bertemu secara langsung dan Dani Alves mengatakan tidak," jelas Leticia Requejo.

“Kami dapat memastikan bahwa setelah mengatakan tidak, Dani Alves menelepon dari penjara langsung ke wanita yang masih istrinya. Itu adalah percakapan telepon, yang tidak berlangsung lama, di mana hal-hal sulit untuk dibicarakan, karena dalam hal ini waktu adalah uang," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: Marca