LUIS MILLA VS LEGENDA PERSIB: 100 Persen Siap Bawa Kemenangan, Ini Pesannya kepada Pemain Persib

LUIS MILLA VS LEGENDA PERSIB: 100 Persen Siap Bawa Kemenangan, Ini Pesannya kepada Pemain Persib

Pelatih Persib Luis Milla dan pelatih sementara PSIS Semarang Muhammad Ridwan. Foto: Persib/Liga Indonesia--

SEMARANG, RADARTASIK.COM— Pertandingan Persib melawan PSIS SEMARANG adalah pertarungan taktik Luis Milla vs legenda Persib Muhammad Ridwan.

Luis Milla menukangi Persib. Sementara Muhammad Ridwan sementara menangani PSIS Semarang.

Jadwal Persib vs PSIS Semarang dilaksanakan di Stadion Jatidiri, Semarang, Jateng, Selasa, 31 Januari 2023 pukul 16.30 WIB.

Luis Milla mengaku sudah siap memenangkan laga melawan PSIS Semarang.

BACA JUGA: 22 DAFTAR PEMAIN PERSIB: Andalan Luis Milla Hadapi PSIS Semarang, Termasuk Duet Impian Persib Bow-Bule

BACA JUGA: PERSIB MENANG TIPIS: 4 Kali Persib Kalahkan PSIS Semarang dalam 5 Laga Terakhir: Ayo Taklukkan Kembali Sib!

Saat ini, Luis Milla memiliki rekor bagus bersama Persib. Dia membawa Persib tak terkalahkan dalam 12 pertandingan terakhir.

Kini, Persib berada di posisi ke-3 di klasemen Liga 1 2022/2023.

Persib mengumpulkan 39 poin. Di atas Persib tepatnya di puncak klasemen Liga 1 2022/2023 dihuni Persija dengan 39 poin. 

Adapun di posisi kedua diisi PSM Makassar dengan poin sama dengan Persija 39. Namun beda selisih gol. 

BACA JUGA: JENDERAL LAPANGAN PERSIB: Janji Kalahkan PSIS Semarang, Sekarang Kita di Momen Bagus

BACA JUGA: HADAPI TIM LEGENDA PERSIB, Ini Pesan Luis Milla kepada Para Pemain: Jalani Pertandingan dengan Rasa Hormat

"Kami siap menjalani pertandingan ini. Kami berada di momentum dan kepercayaan diri yang baik. Tapi, besok (hari ini) adalah satu pertandingan yang penting dan harus kami jalani dengan penuh rasa hormat terhadap lawan," kata Luis Milla dalam konferensi pers sebelum pertandingan seperti dilansir radartasik.com dari persib.co.id, Senin, 30 Januari 2023.

Para pemain Persib diingatkan Luis Milla agar waspada karena PSIS Semarang memiliki motivasi berlipat untuk bisa mengalahkan Persib. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: