Asyik, Pemain Timnas Indonesia Gabung Persib, Achmad Jufriyanto Ingatkan Soal Ini

Asyik, Pemain Timnas Indonesia Gabung Persib, Achmad Jufriyanto Ingatkan Soal Ini

Marc Klok saat latihan malam bersama Persib di Stadion Siliwangi, Kota Bandung. Dia kembali bergabung dengan Persib setelah membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Foto: Persib--

BANDUNG, RADARTASIK.COM — Pemain Timnas Indonesia gabung Persib, Achmad Jufriyanto ingatkan soal pentingnya jaga motovasi dan fisik.

Adapun pemain timnas Indonesia gabung Persib yaitu para pemain yang sebelumnya membela Persib di ajang Piala AFF 2022.

Pemain timnas gabung Persib itu adalah Marc Klok, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya.

Mereka jadi andalan Luis Milla di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

BACA JUGA: Persib Disarankan Pindah ke Liga Malaysia, Ini Penyebab dan Alasannya…

BACA JUGA: Persib Ikat 2 Pemain Penting, Rekomendasi Luis Milla, Durasinya Lebih Panjang, Salah Satunya Bek Asal ’Tasik'

Para pemain timnas Indonesia itu telah mengikuti latihan malam di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jumat 13 Januari 2023.

Marc Klok mengaku kondisinya sedang fit namun agak capek setelah enam penampilan membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022 hingga mencapai babak semifinal. 

"Saya sehat dan sangat fit. (Di Piala AFF 2022) saya banyak main, tiga minggu main di enam pertandingan. Jadi, saya main terus, sedikit capek, tapi kondisi saya sangat bagus," ujar Marc Klok dilansir dari situs resmi Persib, Jumat 13 Januari 2023.

Marc Klok mengaku siap bertanding di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

BACA JUGA: Alasan Persib-Raffi Ahmad Dukung Erick Thohir, Layak Jadi Ketua Umum PSSI, Pernah Jadi Petinggi PT PBB

"Kita fokus untuk Persib lagi. Hampir dua bulan (tidak bersama Persib), tapi saya sangat senang, tim perform bagus sekali, posisinya juga sangat baik dan menang luar biasa lawan Persija,” ujar gelandang Persib ini.

“Saya senang bisa kembali, berkontribusi lagi untuk tim dan bobotoh dan saya lihat laga di depan dan putaran kedua," ujar Marc Klok.

Namun, sayangnya keinginan Marc Klok segera membela Persib harus tertunda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: persib.co.id