Ngeri, Petasan Meledak di Genggaman Wabup, Dua Jari Tangan Hancur

Ngeri, Petasan Meledak di Genggaman Wabup, Dua Jari Tangan Hancur

Kondisi terkini Wabup Kaur Herlian Muchrim ST akan segera naik meja operasi.-Dokumen/radarkaur.co.id-

KAUR, RADARTASIK.COM – Perayaan Tahun Baru 2023 di Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu memakan korban.

Petasan meledak di genggaman Wabup Kaur Herlian Muchrim ST. Kontak saja, dua jari tangan wakil bupati hancur.

Dikutip dari radarkur.com, petasan ukuran jumbo meledak di genggaman wabup tepat pada detik-detik awal memasuki tahun 2023.

Kronologis kejadiannya, saat itu wabup bersama Bupati H Lismidianto, SH, MH berbaris di bagian depan gedung kuliner.

BACA JUGA: Wow, 40 Persen ASN Kemenag Terancam Dicopot, Ini Penyebabnya hingga Gus Yaqut Bersikap Tegas

BACA JUGA: Faktor Ini Membuat Tangki CNG Murah di 2023, Semak Penjelasan RRS

Wabup ditemani Sekda Kaur serta seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Mereka bersama-sama menyalakan petasan berukuran cukup besar.

Tanpa diduga, petasan yang dipegang wabup dengan menggunakan tangan kiri meledak.

Sontak saja, peristiwa nahas itu menimbulkan kepanikan luar biasa di kalangan para pejabat. Termasuk, bupati yang saat itu berada paling dekat dengan wabup.

BACA JUGA: Menghabiskan Tahun 2022, Pj Wali Kota Tasik Menengadahkan Tangan di Masjid Agung, Cheka: Kota Tasik Lebih Jaya

BACA JUGA: Tidak Profesional, 40 Persen ASN Kemenag Terancam Dicopot, Ini Pernyataan Menteri Agama

Wabup segera dibawa ke RSUD Cahaya Bathin untuk mendapatkan pengobatan. Kemudian, wabup dirujuk ke RSU M Yunus Kota Bengkulu.

Kondisi terkini wabup segera naik meja operasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkaur.disway.id