9 Jalan Tol Baru untuk Dukung Mudik Nataru, Cek Daftar Jalan Tol di Sini

9 Jalan Tol Baru untuk Dukung Mudik Nataru, Cek Daftar Jalan Tol di Sini

Masyarakat bisa rasakan sensasi terowongan kembar terpanjang di Indonesia Tol Cisumdawu untuk libur Nataru. Foto: ist--

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Ada 9 jalan tol baru yang akan dioperasionalkan untuk dukung mudik Nataru (Natal 2022 dan Tahun Baru 2023).

Dari 9 jalan tol baru untuk dukung mudik Nataru, 7 jalan tol baru operasional di Pulau Jawa dan 2 jalan tol fungsional di Pulau Sumatera.

”Seluruh jalan tol fungsional sudah siap untuk dilalui,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat menghadiri Rakor di Mabes Polri, Jumat 16 November 2022.

Karena itu, ia menyerahkannya ke Polri. ”Kami serahkan kepada Bapak Kakorlantas untuk dimanfaatkan atau tidak sesuai dengan manajemen lalu lintas di lapangan,” kata dia seperti dikutip dari BPJT.

BACA JUGA: Ini Rekayasa Lalu Lintas Perayaan Nataru 2023, Kapolri Bolehkan Ganjil Genap hingga One Way

Inilah daftar jalan tol baru yang akan difungsionalkan untuk dukung mudik Nataru di Pulau Jawa antara lain:

- Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Seksi 2 dan 3 Ranca Kalong-Sumedang, Sumedang-Cimalaka, 21 km),

- Tol Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Seksi 2A Jaka Sampurna - Kayuringin - Ujung, 4,8 km)

- Tol Krian – Legundi – Bunder - Manyar (Tahap 1 Junction Wringanom, 7,4 km)

BACA JUGA: Perayaan Nataru Tidak Dibatasi Lagi, Polri Siapkan Rekayasa Lalu Lintas, 166 Ribu Personel Disiagakan

- Tol Semarang Demak (Seksi 2 Sayung – Demak, 16,31 km)

- Tol Cinere - Jagorawi (Seksi 3A Kukusan – Cinere, 3 km)

- Tol Ciawi – Sukabumi (Seksi 2 Cigombong – Cibadak, 11,9 km)

- Tol Jakarta Cikampek Selatan (Segmen Sadang - Kutanegara, 8,5 km)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: