Air Laut Naik Tinggi Saat Gerhana Bulan Total Hari Ini, Waspada!

Air Laut Naik Tinggi Saat Gerhana Bulan Total Hari Ini, Waspada!

Ilustrasi: Diprediksi air laut naik tinggi saat gerhana bulan total hari ini, 8 November 2022.-Foto: Deni Nurdiansah/Radar Tasikmalaya-

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Diprediksi air laut naik tinggi saat gerhana bulan total hari ini, 8 November 2022. gerhana bulan total akan terjadi sejak sore hingga malam hari ini.

Prediksi air laut naik tinggi saat gerhana bulan total disampaikan Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRI) Andi Pangerang.

Dilansir laman BRIN, gerhana bulan total akan memberi dampak pada kehidupan manusia termasuk di Indonesia.

Dampaknya, air laut naik tinggi saat gerhana bulan total dibanding ketika tidak terjadi gerhana, purnama maupun bulan baru.

BACA JUGA: BMKG Ingatkan Gerhana Berpotensi Banjir Rob

”Pasang naik air laut yang lebih tinggi dibandingkan dengan hari-hari biasanya ketika tidak terjadi gerhana, purnama maupun bulan baru,” terangnya pada Jumat 4 November 2022.

Lebih lanjut, Andi Pangerang menyebut masyarakat Indonesia akan dapat menyaksikan fenomena gerhana bulan total pada 8 November 2022.


Ilustrasi proses gerhana bulan total hari ini, 8 November 2022.-BMKG-

Menurut dia, gerhana bulan hari ini setidaknya akan berlangsung selama 1 jam 24 menit 58 detik.

Durasi umbral mulai dari sebagian hingga total berlangsung selama 3 jam 39 menit 50 detik.

BACA JUGA: Indonesia Alami Gerhana Bulan Total pada 8 November 2022, Simak Waktu dan Tata Cara Salatnya!

Gerhana ini termasuk ke dalam gerhana ke-20 dari 72 gerhana dalam Seri Saros 136 (tahun 1680-2960). 

Siklus Saros merupakan siklus gerhana yang dapat digunakan untuk memprediksi gerhana matahari serta gerhana bulan.

Gerhana bulan ini yang dapat teramati di Indonesia untuk satu dekade berikutnya akan terjadi pada 8 September 2025, 3 Maret 2026, Malam Tahun Baru 2029, 21 Desember 2029, 25 April 2032 dan 18 Oktober 2032.

Gerhana bulan adalah fenomena terhalangnya cahaya matahari oleh bumi sehingga tidak semuanya sampai ke bulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: brin.go.id