Live Indosiar, Malam ini Timnas Indonesia Hadapi Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20

Live Indosiar, Malam ini Timnas Indonesia Hadapi Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20

Pemain Timnas Indonesia U-20 melakukan latihan untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. -Twitter/@PSSI-

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Malam ini Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Timor Leste U-20, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur. 

Rencananya, matchday 1 Grup F Kualifikasi Piala Asia 2022 melawan Timor Leste akan disiarkan secara langsung di Indosiar pukul 20.00 WIB. 

Garuda muda juga mempunyai catatan apik saat menghadapi Timor Leste, Shin Tae-yong, pelatih kepala Timnas Indonesia U-20  mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap tempur menghadapi laga Kualifikasi Piala AFC U-20 2023 pada 14-18 September di Surabaya.

"Kami siap bekerja keras dan bermain maksimal demi asal lolos ke Piala AFC U-20 tahun depan," kata Shin Tae-yong.

BACA JUGA: Bawa Kabur Uang Rp 300 Juta dari Mobil Pajero di Jalan Otista Tasik, Pencuri Sepesialis Pecah Kaca Ditembak

BACA JUGA: Bawa Kabur Uang Rp 300 Juta dari Mobil Pajero di Jalan Otista Tasik, Pencuri Sepesialis Pecah Kaca Ditembak

"Para pemain sudah mengalami perkembangan dan kemajuan yang baik. Kami siap bersaing dengan tiga negara peserta di grup ini," lanjutnya.

Setelah bertemu Timor Leste, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan akan melawan Hongkong tanggal 16 September 2022 dan Vietnam 18 September 2022. 

Hanya tim berstatus juara yang mendapatkan tiket lolos langsung ke Piala AFC U-20 2023, sedangkan tim yang menjadi runner-up harus bersaing dengan peserta runner-up grup lainnya.

"Timor Leste semakin membaik timnya dan saya telah menonton pertandingan mereka di Piala AFF U-19 2022. Kami tidak boleh lengah, bola itu bundar," tutur Shin Tae-yong.

BACA JUGA: Benarkah MSG Sebabkan Kerusakan Otak hingga Stroke Ringan? Ini Faktanya...

BACA JUGA: Benarkah Golongan Darah A Berpotensi Alami Stroke Usia Dini?

"Kami tidak boleh meremehkan siapapun. Saya akan memberikan motivasi kepada pemain Indonesia agar tidak lengah dan memberikan yang maksimal," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Dikutip dari FIN.co.id, berikut jadwal lengkap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 matchday 1 Grup F:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co .id