Besok, Persib Akan Hadapi Rans Nusantara FC, Marc Klok: Saya Minta Bobotoh Datang ke Stadion Lagi

Besok, Persib Akan Hadapi Rans Nusantara FC, Marc Klok: Saya Minta Bobotoh Datang ke Stadion Lagi

Marc Klok berharap Bobotoh kembali memenuhi Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung saat Persib menghadapi Rans Nusantara FC, Minggu,4 September 2022. -Intagram @marcklok---

BANDUNG, RADARTASIK.COMPersib membutuhkan dukungan Bobotoh untuk bangkit dari keterpurukan.

Ayo Bobotoh datang lagi ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung. Penuhi lagi stadion yang kini menjadi home base Persib itu.

“Saya minta Bobotoh datang ke stadion lagi. Kami butuh Bobotoh juga untuk meraih kemenangan,” kata Marc Klok, pemain Persib.

Pekan kedelapan nanti, Persib akan melakoni laga melawan Rans Nusantara FC di Stadion GBLA, Kota Bandung, Minggu 4 September 2022.

BACA JUGA: Harga BBM Resmi Naik, Ini Kondisi Antrean di SPBU Kota Tasikmalaya, Pengumuman Mendadak Kagetkan Masyarakat

Marc Klok mengatakan timnya sedang membutuhkan dukungan bobotoh pada laga melawan Rans Nusantara FC.

Bobotoh diharapkannya yang datang ke Stadion GBLA semakin banyak, apalagi Persib saat ini harus bangkit agar bisa memperbaiki posisi klasemen.

“Semoga stadion bisa full lagi, ramai lagi untuk membantu kami bangkit,” ucapnya.

BACA JUGA: Harga BBM Resmi Naik, Pemerintah Mengalihkan Subsidi BBM, Berikut Ini Pernyataan Resmi Presiden Jokowi

Pada laga ini akan menjadi reuni pemain Rans Nusantara FC yang pernah berseragam Persib Bandung.

Ada empat pemain yang dulunya pernah bermain untuk Tim Maung Bandung yakni Makan Konate (2014-2015), Wander Luiz (2020-2022), Cristian Gonzales (2009-2011) dan David Laly (2016).

Persib saat ini menduduki posisi ke-14 klasemen Liga 1 2022/2023 dengan memperoleh 7 poin.

BACA JUGA: Harga Pertalite Naik Mendadak Hari Ini, Driver Ojol: Pendapatan Makin Timpang dengan Naiknya BBM

Dua kemenangan, satu hasil imbang dan empat kekalahan sebuah perjalanan Persib Bandung menjelang lawan Rans Nusantara FC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id