Tetangga Nyolong Celengan dan Tabung Gas di Warung saat Pemiliknya Tertidur

Tetangga Nyolong Celengan dan Tabung Gas di Warung saat Pemiliknya Tertidur

ilustrasi pencurian. pixabay--

PALEMBANG, RADARTASIK – Celengan berisi uang sekitar Rp3 juta dan tabung gas elpiji 3 kilogram, diembat seorang pelaku pencurian di sebuah warung milik Widia Anjelina Hia (26), warga Jalan TKR, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus, Palembang.

Namun apes bagi pelaku, sebelum menggunakan uang dan menjual tabung elpiji 3 kilogram itu, perbuatannya sudah terendus polisi. 

Pelaku bernama Fikri Sihab (23) warga Jalan Kadir TKR, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus Palembang ini diamankan di rumahnya, Minggu 21 Agustus 2022 sekitar pukul 14.00 WIB. 

Terungakpnya kelakuan Fikri ini bermula dari masuknya laporan korban ke SPKT Polrestabes Palembang.

BACA JUGA:Adegan Pencuri Mobil Pikap Mitsubishi Terekam CCTV, Dipergoki Keamanan Sekolah Dikira Mobil Mogok

Melalui Unit Pidana Umum (Pidum) dan Team Anti Bandit (Tekab) 134 Satreskrim Polrestabes Palembang akhirnya melakukan penyelidikan hingga mengarah kepada Fikri.

Untuk mengusut kasus ini, Fikri kemudian digelandang ke Polrestabes Palembang. 

Kasat Reskrim Kompol Tri Wahyudi menyebutkan, penangkapan tersangka ini atas masuknya laporan korban. Kepada polisi, korban mengaku kehilangan uang dan gas elpiji di warungnya.

Kronolinya yakni korban sedang tertidur lelap. Setelah terbangun dari tidur, korban meliht pintu belakang warung sudah terbuka.

BACA JUGA:Warga Tangkap Sopir Angkot Pencuri Celana Dalam Ibu-ibu, Bilang Alasannya untuk Fantasi

"Ya pak, saya bangun tedok lihat pintu belakang warung sudah terbuka dan satu buah tabung gas elpiji 3 kilo serta satu buah celengan berisikan uang senilai Rp3 juta sudah hilang," kata korban Widia kepada Kasat Reskrim Kompol Tri Wahyudi, Senin 22 Agustus 2022.

Akibat kejadian ini, korban melaporkan ke SPKT Polrestabes Palembang. 

"Selain tersangka, anggota kita mengamankan barang bukti yakni, satu buah tabung gas elpiji 3 kilo serta satu buah celengan berisikan uang senilai Rp3 juta," ujar Tri Wahyudi. 

Dia menambahkan, hasil pemeriksaan terhadap tersangka, untuk menggondol celengan berisi uang dan gas elpiji itu, tersangka masuk ke dalam warung dengan membobol pintu warung bagian belakang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: