Mengatasi Kulit Ketiak yang Terlihat seperti Kulit Ayam

Mengatasi Kulit Ketiak yang Terlihat seperti Kulit Ayam

Ilustrasi Ketiak --StockSnap/FIN.co.id

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Mempunyai kulit ketiak yang memiliki tekstur kasar, bahkan menyerupai kulit ayam tentu sangat memalukan.

Apalagi jika kulit ketiak terdapat bintik-bintik berwarna hitam, dan mengeluarkan cairan putih seperti beras.

Kulit ketiak seperti ini menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah mungkin disebabkan oleh kondisi bernama folikulis.

BACA JUGA:Dini Hari Tadi, Truk Boks Muatan Kopi Kapal Api Masuk Jurang di Gentong, Tasikmalaya, Ini Nasib Sopirnya

“Kondisi ini terjadi karena akar rambut yang meradang, bisa karena infeksi atau rambut yang tumbuh menusuk ke dalam kulit (ingrown hair follicle),” kata dr. Nadia Nurotul Fuadah.

“Selain membuat kulit kasar dan berbintik, folikulitis juga bisa terasa gatal bahkan nyeri,” lanjutnya dikutip FIN.

Kulit ketiak yang ada bintik hitamnya dan terlihat seperti kulit ayam bisa juga disebabkan oleh jerawat.

BACA JUGA:Ternyata Ada Peran Pacar Bharada E yang Ikut Gagalkan Skenario Pembunuhan Berencana Brigadir J oleh Ferdy Samb

“Selain jerawat, ada kondisi bernama mollluscum contagiosum, kutil, dermatitis kontak, infeksi jamur kulit, skin tag, pompholyx, ektima, skabies, yang menjadi penyebabnya, “ tambah dr. Nadia Nurotul Fuadah.

Sementara benjolan mirip bisul di bagian ketiak merupakan gejala yang disebabkan oleh Hidrqdenitis suppurativa.  

Kondisi ini biasanya muncul di area tubuh yang terdapat banyak terdapat keringat dan menurut ahli, kondisi ini dialami tiga kali lebih tinggi oleh wanita, dibandingkan kaum pria.  

BACA JUGA:Gagal Lawan India, Timnas Indonesia akan Lakukan Uji Coba Hadapi Curacao Bulan September

Untuk mengatasinya, dokter biasanya akan menggunakan perawatan laser, antibiotik, juga termasuk operasi.  

Kondisi ini menurut Healthline, juga lebih berisiko pada mereka yang punya masalah berat badan atau kegemukan.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id