Galunggung Sebagai Gudang Sejarah, Harus Dilestarikan
Reporter:
syindi|
Jumat 19-03-2021,17:30 WIB
PADAKEMBANG - Pegiat Budaya Jawa Barat bersilaturahmi bersama tokoh masyarakat Padakembang di Pesantren Nurul Huda Kampung Kubang Hurang Desa Mekarjaya Kecamatan Padakembang, Kamis (18/3/2021).
Pegiat Budaya Jawa Barat, Nana Munajat Dahlan mengatakan, Gunung Galunggung menyimpan kekayaan alami yang bisa menghidupi masyarakat. Kekayaan alam Galunggung begitu melimpah, ada kawung, bambu dan pohon-pohon lainnya yang menjadi sumber kehidupan masyarakat. “Itu sudah menghidupi ratusan tahun masyarakat di sekitar Galunggung,” katanya kepada Radar, kemarin.
Maka dari itu, Nana mengajak semuanya untuk melestarikan Gunung Galunggung supaya lebih hijau yang berdampak kepada kesuburan lahannya. “Penyadaran terhadap lingkungan dinilai harus senantiasa disampaikan kepada masyarakat,” kata dia.
Ketua Aliansi Masyarakat Peduli Galunggung (AMPEG) Denden AH mengatakan, sekarang ada semacam keterputusan sejarah terkait Galunggung yang pada akhirnya oleh generasi sekarang harus dihidupkan kembali.
“Kepada tokoh-tokoh yang secara nasab ada keturunannya atau memang tahu akan sejarah Galunggung itu sendiri, diharapkan adanya kajian sehingga dapat terpublikasikan,” katanya.
Menurut dia, tentang unsur-unsur budaya, sejarah Galunggung akan bisa menumbuhkan rasa memiliki, sifat menjaga kelestarian alam Galunggung.
“Kita akan melakukan upaya-upaya untuk mendorong agar semua paham bahwa Galunggung ini merupakan gudang sejarah, gudang budaya orang sunda,” tuturnya.
Dengan upaya tersebut, ujar dia, kemungkinan akan berdampak signifikan terhadap kepedulian masyarakat secara utuh dan secara umum terhadap keberadaan Galunggung.
“Kami mendorong pemerintah untuk menetapkan kawasan kaki Gunung Galunggung sebagai cagar budaya dan cagar alam untuk kemudian menjadi benteng alami dan benteng yang dilindungi oleh undang-undang,” kata dia.
Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Huda Kubang Hurang Padakembang, KH Nandang Mahbub menambahkan, sangat sepakat untuk semuanya kompak selalu menjaga kelestarian Galunggung. “Kita sepakat menjaga dan melestarikan Galunggung,” ucapnya.
(obi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: