Hati-Hati! Curanmor di Kota Tasik Sasarannya Mobil Niaga

Hati-Hati! Curanmor di Kota Tasik Sasarannya Mobil Niaga

KOTA TASIK, RADARTASIK – Warga diminta berhati-hati terhadap aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor), khususnya pemilik kendaraan niaga seperti truk atau boks. 

Dua kejadian pencurian mobil jenis niaga ini dalam bulan Juli sudah dua kasus. 

Terkini, Rabu 20 Juli 2022 dini hari, mobil boks Mitsubishi Colt bernopol Z 8772 LF hilang.

Lokasi kejadiannya di Perempatan Cicurug atau Jalan Kolonel Abdul Saleh, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya. Mobil boks diparkir di rumah toko (ruko), milik H Mulyo Andri Purnomo (50).

BACA JUGA:Waduh! Mobil Boks di Ruko Kelontongan Perempatan Cicurug, Kota Tasikmalaya Digondol Maling

Kali terakhir, mobil boks tersebut terparkir di tempatnya sekitar pukul 20.00 WIB. 

"Jadi mobil itu terakhir dipakai jam 17.00 WIB. Lalu masuk ke rumah diparkir,” ujarnya yang ditemui di tempat kejadian perkara (TKP), Rabu 20 Juli 2022. 

Mobil boks yang biasa digunakan sehari-hari untuk mengirim barang seperti kasur, lemari dan lainnya. 

"Tapi yang pakai kadang siapa saja karena dipakai usaha. Mobil boks keluarga tahun 2009. Ditaksir kerugian sekitar Rp 70 jutaan," tambahnya.

Kasus ini juga telah dilaporkan korban ke Polsek Tawang, Polres Tasikmalaya Kota. 

Kapolsek Tawang, Ipda Wawan Setiawa membenarkan telah mendapat laporan kasus hilangnya mobil boks tersebut.

BACA JUGA:Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil Beraksi di Rajapolah, Bawa Kabur Tas Hitam di Mobil CRV

"Ya betul ada kejadian pencurian mobil boks warna putih,” ujarnya. 

“Pelaku diduga mencuri mobil itu dengan cara merusak pintu pagar, dan merusak pintu mobil. Lalu kabur diduga menggunakan kunci palsu,” kata dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: