Sanksi Long Lap Quartararo, Bos Yamaha Lin Jarvis Protes dan Ungkap Fakta Lain

Sanksi Long Lap Quartararo, Bos Yamaha Lin Jarvis Protes dan Ungkap Fakta Lain

TASIK, RADARTASIK – Managing Director Yamaha Racing Lin Jarvis, mengajukan protes setelah pembalapnya dijatuhi hukuman Stewards FIM MotoGP.

Fabio Quartararo (Tim Monster Energy Yamaha MotoGP), mendapatkan sanksi dari tim steward berupa penalti long lap pada seri 12 di Silverstone, Agustus mendatang.

Hal ini tidak lepas dari buntut seri 11 MotoGP Assen 26 Juni lalu. 

BACA JUGA:Dua Anak Didik Valentino Rossi Juara MotoGP Assen 2022, Aleix Espargaro Tampil Ngotot

Pada tikungan kelima lap kelima, Quartararo terlibat insiden dengan Aleix Espargaro. 

El Diablo tergelincir, kemudian menabrak Aleix hingga ke gravel. 

Kedua pembalap pun kala itu melanjutkan jalannya balapan. Meski Quartararo akhirnya kembali terjatuh dan gagal finish.

Soal penalti terhadap Fabio Quartararo, Lin Jarvis tidak terima dan mengajukan protes.

BACA JUGA:Sirkuit Assen Ujian Bagi Pembalap Ducati, Berikut Jadwal MotoGP Hari Ini

Penalti berupa long lap ini akan merugikan Quartararo yang saat ini berada di puncak klasmen sementara. 

Quartararo meraih poin 172 disusul oleh Aleix Espargaro dengan 151 poin.

Lin Jarvis mengungkapkan bahwa hukuman yang dijatuhi pada Quartararo sangatlah tidak adil.

Selain itu Lin Jarvis menjelaskan, apa yang terjadi bukanlah karena kesenggajaan dan dampaknya juga tidak mengakibatkan pembalap lain cidera.

BACA JUGA:Sang Juara Dunia MotoGP 2021 Ternyata Jawara Barcelona, ‘Ancaman’ Berat bagi Aleix Espargaro dan Bagnaia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id