Sedang Hamil, ODGJ di Kota Banjar Meninggal saat Terapi

Sedang Hamil, ODGJ di Kota Banjar Meninggal saat Terapi

BANJAR – Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang diketahui bernama Fi (31) meninggal dunia saat menjalani terapi di Yayasan Mentari Hati Tasikmalaya, Kamis (18/2/2021) pagi.

Koordinator relawan ODGJ Yeni Astuti mengatakan almarhumah meninggal dunia saat sedang menjalani terapi.

“Kita tidak tahu sakit apa, karena kondisi kejiwaannya sedang terganggu. Kita dapat kabar, Fi meninggal dunia,” kata dia kepada wartawan, Kamis (18/2/2021).

Setelah mendapat kabar tersebut dirinya bersama relawan lain membawa jenazah ke rumah duka di Lingkungan Pataruman Kelurahan Pataruman Kecamatan Pataruman.

Kata dia, almarhumah sedang hamil muda. Namun tidak diketahui siapa yang menghamilinya. “Ada delapan ODGJ asli Banjar yang sudah kita bawa ke yayasan. Lima diantaranya perempuan sedang hamil, termasuk almarhumah dan sisanya laki-laki,” jelasnya. 

Kata dia, sekarang sisa tujuh ODGJ yang masih menjalani terapi. Namun juga sudah ada yang dibawa oleh pihak keluarganya. “Tiap seminggu sekali kita pantau perkembangan mereka, sambil membawakan bahan makanan dan pakaian untuk mereka yang masih menjalani terapi supaya pulih,” ujarnya. (nto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: