Sacchi Jelaskan Dua Perbedaan Utama Antara Inter Dan Milan
Radartasik.com, Italia, Arrigo Sacchi mengkritik keras penampilan para bek Milan tetapi mengakui bahwa perbedaan utama antara Rossoneri dan Inter muncul saat derby kemarin.
Nerazzurri memenangkan Derby della Madonnina pertama musim ini dan kembali lolos ke Final Coppa Italia.
Dua gol pertama Lautaro Martinez dan Robin Gosens di Inter membantu anak asuh Simone Inzaghi meraih kemenangan 3-0. Menurut Sacchi, Benamata pantas menang, meski selisih tiga gol mungkin terlalu berat bagi Rossoneri.
“Inter memecah kebuntuan lebih awal dan kemudian mengandalkan serangan balik,” kata mantan pelatih Milan dan Italia itu kepada surat kabar La Gazzetta dello Sport.
“Namun, siapa yang bertanggung jawab untuk menjaga Lautaro? Milan terlalu naif dan Anda bisa melihatnya juga saat Inter mencetak gol kedua,” lanjutnya.
Sacchi tidak terkesan dengan performa Rossoneri yang terlihat putus-putus. “Milan mendapatkan hasil terbaik ketika mereka bersatu dan setiap lini terhubung dengan baik,” tutur mantan pelatih itu.
“Jarak adalah hal mendasar dan masalah muncul jika pemain bergerak sendiri untuk naik turun lapangan,” ungkapnya.
Apa perbedaan utama antara Rossoneri dan Nerazzurri?
“Dalam hal kualitas dan pengalaman, Milan dan Inter bahkan tidak bisa dibandingkan,” kata Sacchi.
“Inter adalah tim top dan lebih dekat untuk mencapai level hebat di Eropa berkat investasi mereka. Namun, mereka masih perlu meningkatkan kolektivitas. Striker harus membantu pemain bertahan dan pemain bertahan harus mendukung serangan, itulah satu-satunya cara untuk mencapai target yang relevan,” jelasnya dikutip dari Football Italia.
Inter berada dalam perburuan treble domestik setelah memenangkan Supercoppa pada Januari. Mereka kini tertinggal dua poin di belakang Milan di Serie A, tetapi bisa melompat ke puncak klasemen jika mereka memenangkan pertandingan melawan Bologna minggu depan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football italia